Singapura Open 2023

Singapura Open 2023: Kalah Siap dari Lawan, Fajar/Rian Tersingkir

Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto gagal melangkah ke babak kedua Singapura Open, Selasa (6/6).

Featured-Image
Ganda putra Fajar Alfia/Muhammad Rian Ardianto gugur di babak awal Singapura Open, Selasa (6/6). (Foto:dok.PBSI)

bakabar.com, JAKARTA - Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto gagal melangkah ke babak kedua Singapura Open 2023, Selasa (6/6).

Unggulan pertama Indonesia ini kalah dari wakil Inggris Ben Lane/Sean Vendy dua gim langsung 15-21, 18-21 dalam pertandingan yang berlangsung di Singapore Indoor Stadium, Kallang.

Fajar mengaku memang tidak memikirkan turnamen kali ini sebagai ajang memperoleh poin untuk kualifikasi Olimpiade 2024 Paris mendatang.

"Kami sebenarnya juga tidak memikirkan soal turnamen ini menjadi kualifikasi menuju Olimpiade Paris. Kami tidak terbebani. Kami hanya ingin performa lebih konsisten dan bisa tampil lebih baik di setiap pertandingan," ungkap Fajar selepas tanding melalui tim media dan humas PBSI.

Baca Juga: Singapura Open 2023: Dejan/Gloria Kandas di Babak Awal

Menurutnya, Ben/Sean terlihat lebih siap saat bermain. Pasangan Inggris ini juga dinilai Fajar pandai dalam memanfaat momentum.

"Lawan memang lebih siap. Apalagi di pertemuan terakhir, kami juga menang dan kalah. Lawan memang bermain lebih berani dan tanpa beban. Mereka sangat siap menyiapkan strategi. Saat kami lagi dapat poin, lawan break," terang Fajar.

Pada pertandingan hari ini, Fajar merasa permainan menyerang yang terapkannya bersama Rian justru malah jadi boomerang. Sebab pertahanan lawan sangat kuat yang diiringi dengan serangan balik sempurna.

"Lawan memang bermain lebih baik dan lebih siap. Mereka rupanya sudah mempersiapkan diri dengan baik untuk menghadapi kami. Mereka main dengan defend yang kuat, baru balik serang. Sementara kami malah terburu-buru melakukan serangan dan kerap jadi bumerang," lanjut Fajar.

Baca Juga: Pasangan BaKri Kandas di Final Thailand Open 2023

Sementara Rian menyebut kekalahan yang dialaminya bersama Fajar menimbulkan rasa kecewa. Apalagi sebelumnya mereka juga gagal di babak awal pada turnamen Malaysia Masters.

Faktor mental dan fisik akan dijadikannya sebagai bahan evaluasi ke depan untuk menghadapi berbagai turnamen yang akan datang.

"Kami tentu kecewa dengan kekalahan ini. Sebelumnya kami juga gagal di Malaysia Masters. Di dua turnamen ini performa kami kurang bagus," aku Rian.

"Untuk menghadapi kejuaraan selanjutnya, evaluasi kami harus meningkatkan faktor mental, fisik, dan juga rasa percaya. Selain itu, kami juga harus bisa main lebih enjoy lagi," tambahnya.

Kekalahan Fajar/Rian ini menambah jumlah wakil Indonesia yang gugur di babak awal Singapura Open. Sebelumnya sudah ada Dejan/Gloria yang juga kalah dari wakil Denmark Mathias Thyrri/Amalie Magelund 17-21, 19-21.

Editor


Komentar
Banner
Banner