Hiburan

Sindir Peramal yang Hobi Prediksi Musibah Jelang Tahun Baru, Pesulap Merah: Teknik Sampah!

Jelang tahun baru 2023 dimanfaatkan oleh sejumlah peramal untuk memprediksi masa depan, termasuk perihal musibah

Featured-Image
Pesulap Merah. Foto-Net

bakabar.com, BANJARMASIN - Menjelang tahun baru sering sekali dimanfaatkan oleh sejumlah peramal untuk memprediksi masa depan, termasuk perihal musibah. Hal itu rupanya dikritik oleh Marcel Radhival alias Pesulap Merah.

Secara tegas, Pesulap Merah mengaku tidak akan melakukan prediksi serupa. Sebab menurutnya, itu termasuk teknik tong sampah yang tak bakal ditiru olehnya.

"Kalau saya dukun, memprediksi. (Pakai gaya) 2023, ada pesawat jatuh, banjir. Ya itu kan memang terjadi setiap tahun, nanti kalau terjadi nih, 'pesulap merah sakti'. Nggak lah, saya nggak bakal begitu, teknik tong sampah itu," kata Pesulap Merah dilansir matamata.com, Minggu (25/12).

Pesulap Merah lantas menjelaskan ramalan orang-orang tersebut tidak semuanya benar.

Bahkan bisa jadi hanya satu diantara 10 yang terbukti. Tapi baginya ini bukan kemampuan, melainkan kebetulan yang akhirnya dibenarkan orang-orang.

"Kalau Pesulap, berhasil 10, gagal 1, dihina. Dukun lho, prediksi 10, yang salah 9 yang benar 1, dipuji-puji. Curang itu," ujarnya.

Lebih lanjut lagi, Pesulap Merah bukan hanya menyenggol peramal. Tapi juga menyebut 'indicrot' yang hanya asal bicara.

"Biasanya kan orang-orang yang punya keahlian gitu, saya sebutnya indicrot. Itu kan asal keluar aja (ucapannya)," pungkasnya.

Editor


Komentar
Banner
Banner