Kalteng

Serbuan Vaksinasi Covid-19 Kodim 1011 Kuala Kapuas Sasar Pedagang dan Lansia

apahabar.com, KUALA KAPUAS – Kodim 1011/Kuala Kapuas, Kabupaten Kapuas, Kalteng, menggelar kegiatan vaksinasi Covid-19 di ruas…

Featured-Image
Personel Kodim 1011/ Kuala Kapuas menjemput warga untuk divaksin. Foto-Istimewa

bakabar.com, KUALA KAPUAS – Kodim 1011/Kuala Kapuas, Kabupaten Kapuas, Kalteng, menggelar kegiatan vaksinasi Covid-19 di ruas Jalan Pasar Danau Mare, Kecamatan Selat, Kapuas, Kamis (17/6/21).

Pelaksanaan vaksinasi Covid-19 yang diperuntukan bagi masyarakat umum (pedagang dan lansia) tersebut melibatkan para personel TNI Angkatan Darat yang terdiri dari satuan Kodim 1011/Kuala Kapuas.

Dandim 1011/Klk Letkol Inf Ary Bayu Saputro yang diwakili Mayor Arh Subur Harsono mengatakan, capaian vaksinasi ini sudah sesuai target yang pelaksanaannya tidak lepas berkat dukungan dari Pemkab Kapuas.

“Semoga dengan capaian saat ini bisa dijadikan role model akselerasi program nasional dan contoh bagi profesi yang lain untuk mendukung program vaksinasi Covid- 19,” katanya.

Dalam kegiatan serbuan vaksinasi Covid-19 tersebut, para Babinsa dan Tim Tracer Covid-19 melakukan patroli menyusuri jalan untuk membujuk masyarakat agar mengikuti vaksinasi tersebut.

“Pendekatan kepada masyarakat itu kita lakukan dengan cara humanis untuk kemudian membawa mereka ke posko vaksinasi menjalani screening hinggs penyuntikan vaksin,” ujar Mayor Arh Subur Harsono.

Sementara itu Bupati Kapuas Ben Brahim S Bahat saat meninjau pelaksanaan serbuan vaksinasi Covid-19 tersebut mengucapkan terima kasih kepada pihak Kodim 1011/Kuala Kapuas yang juga telah melaksanakan program vaksinasi massal internal.

Sehingga apa yang dilakukan oleh Kodim 1011 tentunya memberikan dampak baik ke masyarakat Kapuas dengan harapan masyarakat mau divaksin.

"Jadi, saya tidak meragukan program Kodim Kapuas dalam penanganan pencegahan penyebaran Covid- 19. Jadi, saya ucapkan terima kasih kepada Bapak Dandim beserta jajaran,” ucap Ben Brahim. (adv)



Komentar
Banner
Banner