Pemilu 2024

Seperti Adik Sendiri, Paloh Tepis Keberatan AHY Jadi Cawapres

Ketua Umum Partai NasDem, Surya Paloh menampik tudingan bahwa dirinya tidak setuju Ketua Umum Demokrat, AHY sebagai bacawapres Anies Baswedan.

Featured-Image
Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) di halaman gedung KPU, Jakarta Pusat. (Foto: apahabar/Leni)

bakabar.com, JAKARTA - Ketua Umum Partai NasDem, Surya Paloh menampik adanya tudingan dirinya tidak setuju Ketua Umum Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) menjadi bakal calon wakil presiden (bacawapres) Anies Baswedan.

"Saya tidak pernah menyatakan tidak setuju kepada Mas AHY. Sungguh saya harus katakan itu. Apalagi kepada publik, dia adik saya," kata Paloh di NasDem Tower, Kamis (31/8).

Ia menilai bahwa AHY merupakan sosok pemimpin muda yang punya kasn akan memimpin Indonesia.

"Dia muda, pemimpin muda yang saya harapkan the raising star nanti ke depannya harusnya," ungkap Paloh.

Baca Juga: Dicap Pengkhianat, Paloh Legowo Jika Demokrat Keluar dari Koalisi

Diberitakan sebelumnya, beberapa elite Demokrat menilai terus ditundanya deklarasi nama bacawapres karena pihak NasDem masih merasa keberatan oleh nama AHY.

Padahal, AHY sendiri merupakan salah satu kandidat terkuat dalam Koalisi Perubahan untuk Persatuan namun cawapres tak kunjung dideklarasikan oleh Anies.

Mereka juga menilai adanya pengkhianatan dari NasDem dan Anies Basedan yang tidak mengkomunikasikan dengan partai rekan dalam koalisi berkaitan dengan keputusan penunjukan Cawapres, terutama berkaitan dengan isu tercetusnya pasangan Anies-Cak Imin.

Editor


Komentar
Banner
Banner