Insiden Tenggelam

Seorang Bocah Tewas Tenggelam saat Berenang di Sungai Cigamea Bogor

Seorang bocah berusia 13 tahun tewas tenggelam di Sungai Cigamea, Pamijahan, Bogor, Jawa Barat, pada Selasa (23/5) sore.

Featured-Image
Pencarian bocah 13 tahun tenggelam di Sungai Cigamea Bogor (Foto: Dok. BPBD Kabupaten Bogor)

bakabar.com, BOGOR - Seorang bocah berusia 13 tahun tewas tenggelam di Sungai Cigamea, Pamijahan, Bogor, Jawa Barat, pada Selasa (23/5) sore.

Menurut keterangan sejumlah saksi, insiden bermula saat korban beserta rekannya berenang di sungai. Namun ternyata korban tiba-tiba tenggelam hingga akhirnya dinyatakan meninggal dunia. 

"Menurut informasi dari warga, beberapa anak sedang mandi di Sungai Cigamea di wilayah Kecamatan Pamijahan. Kemudian ada satu anak yang tenggelam," kata Staf Kedaruratan dan Logistik BPBD Kabupaten Bogor Jalaluddin, Rabu (24/5).

Baca Juga: 2 Orang Tewas Tenggelam di Sungai Kalimas Surabaya Usai Tawuran

Warga setempat kemudian melaporkan kejadian tersebut kepada petugas BPBD sembari melakukan evakuasi terhadap bocah tenggelam tersebut.

Lebih lanjut korban berhasil ditemukan, namun nahasnya nyawa bocah tersebut tak tertolong. 

"Korban ditemukan dalam keadaan meninggal dunia dan diperkuat oleh keterangan pihak medis," tuturnya.

Baca Juga: Detik-detik Pengunjung Pantai Ancol Tewas Tenggelam!

Warga kemudian membawa korban ke Klinik Pamijahan, Kabupaten Bogor. Selanjutnya korban langsung dibawa ke rumah duka untuk disemayamkan.

"Sementara aparat yang terlibat tidak dapat memperoleh data lengkap terkait korban dikarenakan pihak keluarga langsung membawa korban dari Klinik menuju rumah duka," pungkasnya.

Editor


Komentar
Banner
Banner