bakabar.com, BANJARMASIN - Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) sempat memprakirakan hujan turun di sejumlah wilayah di Kalimantan pada Kamis (5/10).
Meski begitu, BMKG masih terus mengingatkan potensi dan mewaspadai terjadinya kebakaran hutan dan lahan (karhutla) di wilayah Kalimantan Selatan.
"Waspada potensi kebakaran hutan dan lahan yang dapat menyebabkan kabut asap di seluruh wilayah Kota/Kabupaten di Kalimantan Selatan," tulis BMKG terkait peringatan dini cuaca Kalsel, Jumat (6/10).
Baca Juga: Karhutla Kalsel Parah! BNPB Terjunkan Satgas Darurat
Potensi karhutla di Kalsel terjadi di 13 kabupaten/kota. Selain itu, BMKG memprakirakan cuaca panas hingga mencapai 34 derajad celcius. Kondisi tersebut membuat Kalsel rentan karhutla.
Dengan alasan itu, BMKG mengingatkan kepada warga untuk meningkatkan kewaspadaan. Sebab, kebakaran selama ini yang menjadi penyebab utama meluasnya kabut asap.
"Waspada potensi kebakaran hutan dan lahan yang dapat menyebabkan kabut asap di seluruh wilayah Kota/Kabupaten di Kalimantan Selatan," tulis BMKG terkait peringatan dini cuaca Kalsel hari ini.
Baca Juga: Pemerintah Didesak Evaluasi Izin Konsesi Perusahaan Biang Karhutla
BMKG memprediksi, kabut asap kembali menyelimuti ibu kota Kalsel, Banjarbaru pada pagi hari.
Tak hanya itu, kabut asap pagi hari juga terpantau di Banjarmasin, Barabai (Hulu Sungai Tengah), Marabahan (Barito Kuala), Martapura (Banjar), Pelaihari (Tanah Laut), dan Rantau (Tapin).
Sementara cuaca di tujuh kabupaten Kalsel lainnya terpantau cerah hingga cerah berawan.
Baca Juga: Karhutla Samosir Sumut Capai 5 Hektare
Meski cuaca panas, namun BMKG melihat adanya potensi hujan ringan pada siang hari. Terutama di Paringin (Balangan), Kandangan (Hulu Sungai Selatan), Banjarmasin, Barabai, dan Tanjung (Tabalong).
Sedangkan pada malam dan dini hari nanti, cuaca Kalsel terpantau cerah berawan. Secara umum suhu udara Kalsel dikisaran 24-34 celcius dan tingkat kelembaban antara 55-90.