bakabar.com, KUALA KAPUAS – Selain situs Bataguh. Pulau Kupang di Kecamatan Bataguh, Kabupaten Kapuas, Kalteng, juga sangat potensial dikembangkan menjadi obyek wisata.
Pasalnya, di Pulang Kupang tersebut terdapat habitat primata yang dilindungi yaitu Bekantan.
Karenanya, Dinas Kebudayaan, Pariwisata dan Olah Raga (Disbudpora) Kapuas, berencana mengembangkan Pulau Kupang menjadi salah satu obyek wisata daerah setempat.
“Rencananya di pulau itu akan kita buat seperti jembatan yang mengelilingi pulau agar wisatawan lokal bisa berkeliling sembari melihat serta berinteraksi dengan primata langka di sana,” kata Kepala Disbudpora Kapuas, H Suparman, di Kuala Kapuas, Sabtu (31/10).
Menurut Suparman yang harus dipersiapkan terlebih dahulu adalah sarana dan prasarana untuk mendukung program pengembangan kawasan wisata tersebut.
“Jika rencana ini didukung semua pihak tentunya akan cepat terealisasi. Aset wisata ini mudah terjangkau, baik lewat darat maupun susur sungai dan jaraknya tidak jauh dari kota,” tuturnya.
Lanjut Suparman, apabila nantinya rancangan pengembangan kawasan potensi wisata yang berada di Pulau Kupang tersebut terealisasi, maka dapat dikunjungi tidak hanya wisatasan lokal tetapi juga wisatawan dari luar daerah Kapuas.
“Mudahan-mudahan rencana ini bisa terealisasi sehingga kawasan potensi wisata ini nantinya bisa membuat orang-orang yang sudah berkunjung ke sana, ingin kembali lagi mengunjunginya sehingga ada rasa rindu dengan Kapuas ini,” imbuhnya.
Suparman pun mengaku sudah beberapa kali melihat secara langsung lokasi calon pengembangan wisata hewan primata yang sangat dilindungi itu.
Bahkan juga merencanakan adanya konservasi agar nantinya kawasan itu bukan hanya jadi tempat wisata semata, tetapi juga sebagai kawasan konservasi bekantan dan hewan primata lainnya.
"Kawasan potensi wisata Pulau Kupang ini juga nantinya bisa menambah Pendapatan Asli Daerah [PAD] dari segi kepariwisataan," pungkas Suparman.