Kecelakaan Bus Tangsel

Sandiaga Uno Terjunkan Timsus Usut Kecelakaan Bus Pariwisata di Tegal

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno mengatakan bakal menerjunkan tim khusus untuk mengusut kecelakaan bus pariwisata di Tegal

Featured-Image
Sandiaga Uno saat mengunjungi Desa Wisata di Tangsel. Foto: apahabar.com/Rizky Dewantara

bakabar.com, TANGSEL - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno mengatakan bakal menerjunkan tim khusus untuk mengusut kecelakaan bus pariwisata di Tegal, Jawa Tengah.

Sebab bus yang mengangkut warga asal Tangerang Selatan terperosok ke jurang sehingga mengakibatkan dua orang kritis dan masih menjalani perawatan medis.

"Dalam kasus ini kita akan turunkan tim khusus melalui staf ahli kami yang sudah mengumpulkan beberapa informasi terkait kecelakaan tersebut," ujar Sandiaga saat ditemui di Tangerang Selatan, Minggu (7/5).

Baca Juga: Bus Wisatawan Tangsel Masuk Jurang di Tegal, Dua Kritis

Ia juga telah berkoordinasi dengan Dinas Perhubungan dan sejumlah institusi terkait untuk mengetahui penyebab kecelakaan.

"Karena guci menjadi daya tarik wisata yang sangat diminati saat libur Lebaran 2023 kemarin. Dan saya titip pesan untuk pro aktif memeriksa bus-bus pariwisata saat ke tempat wisata dimana pun itu," sebut dia.

Baca Juga: Pengamat: Sandiaga 'Umpan' Politik PPP Rebut Kursi Cawapres Ganjar

Kendati telah melewati masa libur lebaran 2023, ia meminta bus pariwisata mengikuti proses ram check demi menjaga keselamatan dan keamanan wisatawan.

"Selain pemeriksaan ram check, pengemudinya harus bersertifikasi dan dalam keadaan mumpuni, kendaraanya juga dalam perawatannya maksimal," pungkasnya.

Diketahui, Bus yang mengangkut puluhan wisatawan terjun bebas di Guci, Jawa Tengah, Minggu pagi (7/5). Dua penumpang kritis dan puluhan lainnya luka-luka.  

"Laporan sementara semua korban sudah dievakuasi ke rumah sakit terdekat di kawasan Bumi Jawa dan dua orang diketahui kritis. Kebetulan saya masih ada di lokasi," ujar Ketua RW 04, Sueb saat dihubungi bakabar.com. 

Dalam insiden pagi tadi dan setelah kecelakaan tersebut, BPBD setempat sedianya sudah mengantisipasi hingga tidak ada korban meninggal dunia.

Editor


Komentar
Banner
Banner