Kalteng

Rumah dan Toko di Gunung Timang Terbakar, Saksi Dengar Bunyi Kretek

apahabar.com, MUARA TEWEH – Musibah kebakaran menimpa dua warga Desa Kandui, Kecamatan Gunung Timang, Muara Teweh,…

Featured-Image
Masyarakat dan petugas gabungan pemadam kebakaran Kecamatan Gunung Timang, Muara Teweh, Kalteng, saat berupaya memadamkan api, Minggu (5/4). Foto-Istimewa.

bakabar.com, MUARA TEWEH – Musibah kebakaran menimpa dua warga Desa Kandui, Kecamatan Gunung Timang, Muara Teweh, Minggu (5/4) pagi.

Api dengan cepat melalap rumah dan toko di Jalan A Yani RT 03 itu.

Peristiwa yang terjadi sekira pukul 08.00 itu telah menghanguskan rumah Jailani dan toko Herlina.

Seluruh barang hangus terbakar. Kerugian ditaksir hingga ratusan juta rupiah.

Kapolsek Gunung Timang Iptu Bagus Winarmoko SH mengatakan, berdasarkan keterangan dari saksi Musdalipah (16) anak Herlina, awalnya mendengar bunyi kretek di bawah, saat sedang melipat kain di lantai dua.

Kemudian saksi turun dan melihat banyak asap dari belakang televisi.

Melihat hal tersebut saksi langsung lari keseberang rumah dan memberitahukan kepada saksi lainnya Hariyadi bahwa televisi terbakar.

Kemudian Hariyadi berteriak minta tolong. Sontak saja, peristiwa itu membuat warga sekitar geger.

Mereka pun berupaya untuk menghubungi petugas pemadam kebakaran setempat.

Tak berapa lama petugas dan relawan datang berupaya memadamkan api.

Berkat kerjasama dengan masyarakat juga mobil pemadam milik BPBD Kandui, hingga akhirnya api dapat dipadamkan sekitar pukul 09.00.

Untuk sementara dugaan berasal dari korsleting arus listrik. “Ini masih dalam penyelidikan pihak Polsek Gunung Timang,” ujar Kapolsek Kapolsek Gunung Timang Iptu Bagus Winarmoko.

Reporter: AHC17
Editor: Ahmad Zainal Muttaqin



Komentar
Banner
Banner