Sport

Ronaldo Cetak Gol, MU Menang, Berikut Hasil Lengkap Europa League Semalam

apahabar.com, JAKARTA – Manchester United akhirnya merasakan kemenangan perdananya atas Sheriff Triaspol di ajang Europa League…

Featured-Image
Manchester United Menang dan Cristiano Ronaldo di Europa League. (Foto: UEFA)

bakabar.com, JAKARTA - Manchester United akhirnya merasakan kemenangan perdananya atas Sheriff Triaspol di ajang Europa League musim ini. Setan merah menggasak tuan rumah Sheriff Triaspol dengan skor 2-0.

Kemenangan perdana bagi tim raksasa Inggris tersebut merupakan kemenangan pertama mereka di matchday kedua Europa League musim ini yang sebelumnya mereka kalah dari Real Socieded 0-1 di kadang

Kemenangan MU tersebut juga menjadi torehan gol pertama bagi mega bintang MU, Cristiano Ronaldo di ajang Europa League.

Gol ke gawang Sheriff Tiraspol dini hari tadi merupakan gol ke-699 Cristiano Ronaldo sepanjang karirnya di level klub.

Di sisi lain, Sheriff Tiraspol menjadi klub ke-124 yang dirobek gawangnya oleh sang kapten Timas Portugal tersebut.

Tidak hanya itu, gol tersebut merupakan gol perdananya bagi CR7 untuk Setan Merah di musim 2022/2023.

Ronaldo membutuhkan 8 pertandingan dari Setan Merah untuk mengakhiri puasa golnya pada musim ini.

Dalam kemenangan Setan Merah dini hari tadi di ajang Europa League, ada hal menarik saat kedua pencetak gol MU Jadon Sancho dan Ronaldo melakukan selebrasi.

Uniknya, dalam laga tersebut aksi 'pamer' pelindung kaki dipertontonkan keduanya.

Jadon Sancho yang mencetak gol terlebih dahulu melakukan selebrasi golnya dengan melepas pelindung kakinya.

Hal tersebut di lakukannya untuk mendedikasikan gol bagi seorang fans cilik yang telah memberikannya sebuah pelindung kaki (deker) beberapa waktu lalu.

Sama halnya dengan CR7, di mana sang mega bintang tersebut memperlihatkan pelindung kakinya yang bergambarkan keluarganya CR7 sendiri, yakni istri dan anak-anaknya.

Dengan kemenangan tersebut, kini Setan Merah berada di posisi kedua klasemen Liga Europa dengan mengoleksi tiga poin.

Selain MU, sejumlah laga lain tersaji pada matchday kedua Liga Europa. Hanya laga Arsenal vs PSV Eindhoven yang tak digelar karena ditunda untuk menghormati wafatnya mendiang Ratu Elizabeth II.

HALAMAN
12


Komentar
Banner
Banner