bakabar.com, PALANGKA RAYA – Sederet bantuan sosial sudah resmi diluncurkan Presiden Joko Widodo ke seluruh Indonesia, termasuk Kalimantan Tengah, Senin (4/1).
Peluncuran dilakukan secara virtual bersama seluruh kepala daerah dari 34 provinsi Indonesia, termasuk Gubernur Kalteng Sugianto Sabran.
Bantuan tersebut meliputi Program Keluarga Harapan (PKH) yang disalurkan dalam empat tahap mulai Januari 2021 melalui Himpunan Bank Milik Negara (Himbara) seperti BNI, BRI, Mandiri, dan BTN.
Kemudian Program Sembako atau Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) senilai Rp200 ribu per bulan per kepala keluarga.
Selanjutnya Program Bantuan Sosial Tunai (BST) dengan nilai bantuan Rp300 ribu per bulan per kepala keluarga. Bantuan ini disalurkan melalui PT Pos Indonesia selama 4 bulan, terhitung sejak Januari.
Bantuan-bantuan tersebut selanjutnya diterima 216.922 kepala keluarga di Bumi Tambun Bungai.
Rinciannya adalah penerima PKH berjumlah 48.878 kepala keluarga, Bantuan Sembako 98.936 kepala keluarga dan BST mencapai 69.108 kepala keluarga.
“Atas nama seluruh masyarakat Kalteng, saya mengucapkan terima kasih atas perhatian pemerintah pusat,” sahut Sugianto.
“Selanjutnya kami berharap penerima menggunakan bantuan dengan bijaksana. Seperti pesan Presiden, bantuan harus digunakan untuk hal-hal yang bermanfaat, termasuk nanti BLT dari provinsi,” tegasnya.