BKKBN Kalsel

Resmi, Azmi-Rayda Diplot Jadi Duta Genre Kalsel 2020

apahabar.com, BANJARMASIN – Melalui proses seleksi dan kompetisi ketat, M. Azmiyannor dan Rayda Nurlies Fatiana akhirnya…

Featured-Image
Azmiyannor dan Rayda Nurlies Fatiana terpilih setelah menyisihkan puluhan pesaing lainnya. Foto-apahabar.com/Musnita Sari

bakabar.com, BANJARMASIN – Melalui proses seleksi dan kompetisi ketat, M. Azmiyannor dan Rayda Nurlies Fatiana akhirnya terpilih sebagai Duta Genre (Generasi Berencana) Kalimantan Selatan 2020.

Prestasi ini berhasil ditorehkan mereka dengan bersaing di antara 20 finalis lainnya.

“Kami sebagai duta Genre akan menjadi perpanjang tanganan dari BKKBN Kalsel. Kami akan membantu mengampanyekan hal-hal yang menjadi konsen terkait permasalahan remaja,” ucap Duta Genre Putri, Rayda kepada bakabar.com usai acara Grand Final di Hotel Tree Park Banjarmasin, Sabtu (29/8) sore.

Senada, Azmi turut menyampaikan akan melanjutkan program BKKBN yang telah dipersiapkan dalam membantu mempromosikan kegiatan Genre.

Sebagai figur bagi teman sebayanya, mereka akan mensosialisasikan permasalahan remaja seperti reproduksi, bahaya seks pranikah, napza hingga HIV/Aids.

“Kami akan sosialisasikan baik melalui aplikasi media sosial atau lewat kegiatan lainnya,” ucap mahasiswa semester 2 prodi Kesehatan Masyarakat, ULM Banjarmasin ini.

BKKBN atau Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana mencanangkan program ini sebagai bentuk peningkatan kualitas hidup para remaja.
Terpilihnya duta Genre diharapkan dapat menyukseskan program generasi berencana lewat akses informasi, pendidikan, konseling dan pelayanan tentang kehidupan keluarga.

“Nanti akan dibawa ke tingkat nasional, kita harapkan mereka bisa mengukir prestasi kembali. Tentunya akan kami bekali dengan ilmu-ilmu Genre,” ucap Kepala BKKBN Kalsel, Ramlan.

Editor: Fariz Fadhillah



Komentar
Banner
Banner