Skincare

Rekomendasi Skincare dengan Kolagen, Mencegah Kerutan pada Usia 30an

Masuk usia 30, garis halus dan kerutan mulai bermunculan. Memilih kandungan skincare mengandung kolagen dipercaya dapat mengurangi keluhan tersebut.

Featured-Image
Ilustrasi skincare antioksidan. Foto: supersizer/istock photo

bakabar.com, JAKARTA - Masuk usia 30, garis halus dan kerutan mulai bermunculan. Memilih kandungan skincare mengandung kolagen dipercaya dapat mengurangi keluhan tersebut.

Seiring bertambahnya usia, kolagen dalam kulit dapat menipis dan rusak. Selain itu kolagen dapat berkurang karena gaya hidup yang buruk seperti merokok, banyak mengonsumsi junkfood, makanan manis, dan terlalu sering terpapar matahari. Sehingga membuat kulit kering, mengendur, menimbulkan garis-garis halus dan tidak lagi kenyal.

Kolagen memiliki peran untuk membuat kulit lebih kenyal, karena membantunya menahan air dalam kulit.

Lian Mack, M.D. seorang dermatologi di Mount Sinai Hospital Center, New York, menjelaskan kolagen adalah molekul yang membantu mengurangi penuaan dini.

Melansir Good House Keeping, beberapa bahan dapat meningkatkan produksi kolagen dalam kulit, seperti:

Retinol (Vitamin A), merangsang produksi kolagen, serta mencegah kerusakan pada kulit.

Vitamin C, melindungi kulit dari radikal bebas, mencegah kerusakan kolagen akibat faktor lingkungan.

Sunflower Oil, kaya akan omega-6 dan membantu mencegah degradasi kolagen.

Namun Anda tidak perlu khawatir, apahabar telah merangkum beberapa skincare dengan kandungan kolagen yang aman dan bagus saat usia 30an untuk mencegah penuaan.

Avoskin Your Bae skin Marine Collagen 10% + Gingseng Root

Avoskin Your Skin Bae Marine Collagen. Foto: avoskinbeauty
Avoskin Your Skin Bae Marine Collagen. Foto: avoskinbeauty

Sesuai dengan namanya, serum ini mengandung kolagen 10%, serta akar gingseng yang mengoptimalkan untuk menghaluskan tekstur kulit, menjaga kelembapan serta sebagai antioksidan.

Serum ini dikemas dalam bentuk botol kaca berukuran 30ml berwarna oranye, dengan tekstur sedikit kental dan tidak berwarna. Saat dipakai serum ini membutuhkan waktu untuk menyerap sempurna di kulit, dan tidak memiliki wewangian.

Memiliki sensasi akhir yang plumpy dan terasa menghidrasi. Serum ini memiliki harga berkisar Rp. 150 ribu.

L'Oréal Paris Revitalift Day Cream SPF 23

L'Oréal Revitalift Day Cream SPF 23. Foto:
L'Oréal Revitalift Day Cream SPF 23. Foto:

Krim wajah dengan SPF yang menghalau kulit dari sinar matahari. Mengandung Cantella Asiatica, Pro-Retinol yang membantu memperbaiki kerutan pada kulit dan menjaganya agar tetap kenyal.

Bertekstur krim putih yang cukup ringan dan mudah digunakan. Menjadi tahapan akhir pada rangkaian skincare pagi, menghasilkan wajah yang lebih sehat dan ready to go!

Krim ini hadir dalam kemasan 20ml dan 50ml, dibanderol mulai dari Rp. 130 ribu hingga Rp 300 ribu.

PIXI Botanical Collagen Eye Serum

PIXI Collagen Eye Serum. Foto: pixibeauty
PIXI Collagen Eye Serum. Foto: pixibeauty

Serum mata yang dapat mengurangi garis-garis halus. Dengan formulasi Acacia Colagen, Hyaluronic Acid dan Adenosine, ketiganya tergabung dan bermanfaat untuk meremajakan, menenangkan serta menghaluskan bawah mata.

Hadir dalam kemasan tabung berwana beige dan hijau, produk ini mudah digunakan dan juga diratakan. Memiliki harga berkisar Rp. 400 ribu.

Heimish Moringa Ceramide Collagen Enriched Moisturizer

Heimish Moringa Ceramide Collagen Enriched Moisturizer. Foto: StyleKorean
Heimish Moringa Ceramide Collagen Enriched Moisturizer. Foto: StyleKorean

Produk asal Korea Selatan ini merupakan pelembap yang sudah teruji dermatologis, memiliki klaim melembapkan serta menghaluskan kulit.

Hadir dalam botol kaca bening, yang menampilkan tekstur pelembap berwarna putih. Kemasannya terlihat cantik, simpel dan elegan. Dikemas dalam bentuk pump, memiliki double protection yang mengharuskan memutar pump untuk mengeluarkan isi produk tersebut.

Teksturnya sendiri krim yang cenderung kental namun tetap ringan, sangat mudah diaplikasikan dan menyerap dalam waktu yang singkat. Serta tidak memiliki aroma ketika dipakai.

Pelembap ini dapat dibeli dengan harga berkisar 25 Dolar US, atau setara dengan Rp. 380 ribuan.

Selain menggunakan produk mengandung kolagen, menerapkan hidup sehat seperti banyak mengonsumsi sayur, buah dan protein, serta mengurangi merokok dan minumal alkohol dapat mengurangi penuaan pada kulit.

Editor


Komentar
Banner
Banner