bakabar.com, JAKARTA - Momen Valentine kerap dikenal sebagai hari kasih sayang. Bagi kamu yang bingung memberikan hadiah apa untuk orang terkasih, ponsel 5G bisa jadi solusi.
Untungnya saat ini HP 5G sudah hadir dengan harga yang terjangkau sehingga bisa menjadi kado yang tepat untuk mengekspresikan rasa sayangmu kepada si dia.
Tanpa berlama-lama, berikut rekomendasi HP 5G dengan harga Rp3 jutaan untuk kado Valentine.
Infinix Hot 20 5G
Rekomendasi pertama ada HP Infinix Hot 20 5G yang meluncur di Indonesia pada Oktober 2022 silam. Ponsel yang dibanderol harga Rp2,5 juta ini tersedia dalam pilihan warna hitam, biru, dan hijau.
Ditenagai oleh chipset MediaTek Dimensity 810 yang berpadu RAM 4GB dan memori internal 128GB yang dapat ditambah dengan kartu microSD hingga 1TB.
Baca Juga: Lebih Murah dari Galaxy S23, Ini Daftar Ponsel dengan Kamera 200 MP
Pada smartphone tersebut telah disematkan kamera belakang ganda (utama 50MP + QVGA) serta kamera depan 8MP, baterai 5000mAh yang didukung pengisian cepat 18W, USB Type C, dan pemindai sidik jari yang terintegrasi pada tombol daya.
Selain konektivitas 5G, Infinix Hot 20 5G dilengkapi layar berjenis LCD 6,6 inci dan resolusi 1080 x 2408 piksel (Full HD+). Layar itu memiliki refresh rate 120Hz yang mampu menghasilkan tampilan mulus ketika digunakan.
Redmi 10 5G
Redmi 10 5G tentu menjadi salah satu HP 5G dengan harga terjangkau yang patut kamu pertimbangkan sebagai kado Valentine.
Smartphone yang mendarat di Indonesia pada Agustus 2022 ini dapat terhubung ke jaringan 5G berkat prosesor MediaTek Dimensity 700.
Baca Juga: Cek Fakta: Tidur di Samping Ponsel Rentan Berisiko Terkena Kanker
Redmi 10 5G mengusung layar 6,58 inci yang beresolusi 1080 x 2048 piksel dan refresh rate 90Hz dengan baterai berkapasitas besar 5000mAh yang didukung fast charging 18W.
Untuk bagian fotografinya, terdapat dua kamera belakang (utama 50 MP + depth 2 MP), kamera depan 5 MP, slot kartu microSD maksimal hingga 512 GB, USB Type C, dan pemindai sidik jari yang terintegrasi pada tombol daya.
Dengan berbagai kelebihan tersebut, Redmi 10 5G dibanderol dengan harga Rp2,5 juta saja.
Vivo T1 5G
Rekomendasi selanjutnya ada HP Vivo T1 5G dengan harga tepat di angka Rp3 juta.
Didukung oleh chipset MediaTek Dimensity 810, HP ini tersedia dalam RAM 4GB dan memori internal 128GB.
Mengusung layar LCD 6,58 inci dan resolusi 1080 x 2408 piksel (Full HD+), tiga kamera belakang (utama 50MP + makro 2MP + depth 2MP) telah disematkan di smartphone tersebut.
Baca Juga: Segera Lakukan Ini Jika Ponsel Ketinggalan di Taksi
Pada ponsel tersebut terdapat pula kamera swafoto 16MP, slot kartu microSD hingga 1TB, serta pemindai sidik jari pada tombol daya.
Vivo T1 5G yang hadir dalam dua warna, starlight black dan rainbow fantasy tersedia dalam tiga varian serta dilengkapi kapasitas baterai 5000mAh dengan pengisian daya 18W.