Kalteng

Ratusan Guru di Kapuas Ikuti Pekan Olahraga dan Seni

apahabar.com, KUALA KAPUAS – Ratusan guru mengikuti pekan olahraga dan seni (Porseni) guru tingkat Kabupaten Kapuas…

Featured-Image
Kontigen guru dari masing-masing kecamatan bersiap untuk mengikuti pekan olahraga dan seni (Porseni) dalam rangka memeriahkan peringatan HUT PGRI dan Hari Guru Nasional tahun 2021. Foto-Irfansyah

bakabar.com, KUALA KAPUAS – Ratusan guru mengikuti pekan olahraga dan seni (Porseni) guru tingkat Kabupaten Kapuas 2021, Kamis (25/11).

Porseni guru tersebut mempertandingkan sejumlah cabang olahraga dan seperti futsal, bulu tangkis, tenis meja, vocal solo, tari tunggal, senam, melukis, guru berdedikasi dan lomba guru berprestasi.

Ketua PGRI Kapuas, Kadeni mengatakan Porseni guru dilaksanakan dalam rangka memperingati HUT PGRI ke 76 dan Hari Guru Nasional tahun 2021.

“Kegiatan Porseni guru ini rutin kami laksanakan setiap tahunnya untuk memeriahkan peringatan HUT PGRI dan Hari Guru Nasional,” katanya usai pembukaan Porseni guru di halaman Kantor Dinas Pendidikan Kapuas.

Sementara itu, ketua panitia kegiatan Porseni guru, H Alpianoor mengatakan kegiatan Porseni diikuti 337 peserta terdiri dari atlet atau pemain 272 orang dan official sebanyak 65 orang.

“Para peserta berasal dari utusan cabang PGRI 13 kecamatan dan pelaksanaan Porseni berlangsung selama tiga hari sejak tanggal 25 sampai 27 November 2021,” katanya.

Alpianoor menjelaskan tujuan dilaksanakannya kegiatan Porseni adalah untuk meningkatkan kesadaran dan komitmen guru dan pemangku kepentingan pendidikan.

“Dalam upaya mencerdaskan kehidupan dan pembangunan karakter bangsa. Selain itu juga untuk menjalin silahturahmi dengan sesama anggota PGRI,” ujar Alpianoor.

“Termasuk juga untuk menjalin persatuan dan kesatuan demi terwujudnya guru bergerak menuju pendidikan hebat Kapuas verdas,” pungkasnya.



Komentar
Banner
Banner