bakabar.com, KOTABARU - Perusahaan pengolah minyak goreng Alif PT Sime Darby Oils (SDO) Pulau Laut Refinery Kotabaru nampaknya terus mengembangkan pemasarannya dari Kalimantan ke Pulau Jawa hingga Sulawesi.
Hal itu disampaikan Head PT SDO Pulau Laut Refinery, Winardi Nooryanto kepada wartawan baru tadi di Siring Laut saat perayaan ulang tahunnya yang ke-3.
Winardi bilang, di tahun 2023 penjualan minyak goreng Alif ditarget lebih tinggi dari tahun 2022, yakni naik hingga 20 persen.
"Jadi kalau kita lihat kondisi pasar saat ini, kita yakin bisa capai target di tahun 2023," ujar Winardi, didampingi Head HRA-PR PT SDO, Kusdariyanto.
Menurutnya, pemasaran minyak goreng Alif telah mulai ekspansi market ke wilayah Sulawesi, Kalimantan Timur serta area Jawa.
"Akan tetapi, sebelum kita kirim ke area luar Kalimantan, kami pastikan dulu pasokan untuk area Kotabaru dan Kalsel terpenuhi terlebih dahulu," pungkasnya.
Sebagai informasi, pabrik SDO ini berdiri kokoh di kawasan Pusat Kotabaru, tepatnya di Desa Sungai Taib, Kecamatan Pulau Laut Utara.