Layanan Kereta Api

PT KAI dan PT SCAI Perkenalkan Sarana Perkeretaapian Sulsel di Sidrap

PT KAI dan PT SCI perkenalkan sarana perkeretaapian Sulsel pada beroperasinya kereta apirute Maros-Parepare beberapa waktu lalu.

Featured-Image
Pihak PT KAI dan PT SCAI saat audiens dengan pihak Pemkab Sidrap terkait sosialisasi sarana perkeretaapian ke masyarakat Sidrap, Jumat (10/02). Foto: Humas Pemkab Sidrap

bakabar.com, JAKARTA - PT Kereta Api Indonesia (Persero) dan PT Sulsel Citra Indonesia (Perseroda) memperkenalkan dan menyosialisasikan sarana perkeretaapian Sulawesi Selatan di Kabupaten Sidrap khususnya pada beroperasinya kereta api rute Maros-Parepare sejak beberapa waktu lalu.

Konsorsium KA MAKPAR PT KAI Fahmi Hikmatullah menjelaskan hal itu melalui keterangannya di Makassar, Jumat (10/2). Menurut Fahmi, PT KAI ingin memperkenalkan kepada masyarakat bahwa kereta api telah hadir di Sulsel.

“Sementara yang sudah beroperasi adalah angkutan penumpang dengan uji coba terbatas,” ujarnya

Ia menambahkan, saat ini telah beroperasi dua rangkaian kereta penumpang yaitu KA Andalan Celebes dan KA Lontara.

Baca Juga: Buruan! PT KAI Buka 2 Lowongan Kerja Hingga 12 Februari

“Kereta api sekarang masih dalam posisi free atau gratis. Ke depan, rencananya Juni nanti ada kereta baru yang datang,” kata Fahmi.

Fahmi juga mempersilakan warga yang ingin mencoba kereta api tersebut yang saat ini kapasitas maksimalnya 90 orang.

Kedatangan PT KAI bersama PT SCI di Sidrap diterima Asisten Pemerintahan dan Kesra Sidrap Muhammad Iqbal, Asisten Ekonomi Pembangunan Siara Barang, dan Asisten Administrasi Umum Nasruddin Waris.

Kedatangan mereka merupakan bagian dari upaya untuk menjelaskan ke seluruh masyarakat tentang pengoperasian perkeretaapian di Sulsel.

Baca Juga: Kereta Panoramic Buka Rute Jakarta - Bandung hingga Surabaya, Cek Tarifnya

Asisten Ekonomi Pembangunan Sidrap Siara Barang menyambut baik dan berterima kasih atas kedatangan jajaran PT KAI dan PT SCI guna memperkenalkan sarana perkeretaapian di Sulsel.

“Beroperasinya kereta api ini tentunya menjadi pilihan dan mempermudah akses transportasi bagi masyarakat Sulsel,” katanya.

Editor


Komentar
Banner
Banner