timnas indonesia

PSSI Pastikan Shin Tae-yong Latih Timnas Hingga Kontrak Berakhir

PSSI memastikan akan tetap mempertahankan Shin Tae-yong sebagai pelatih Timnas Indonesia hingga kontrak pelatih asal Korea Selatan itu berakhir pada Desember

Featured-Image
PSSI pastikan Shin Tae-yong tetap latih timnas hingga kontrak berakhir (Foto: apahabar.com/Bambang S)

bakabar.com, JAKARTA –PSSI memastikan akan tetap mempertahankan Shin Tae-yong sebagai pelatih Timnas Indonesia hingga kontrak pelatih asal Korea Selatan itu berakhir pada Desember nanti.

Hal tersebut disampaikan oleh Sekjen PSSI Yunus Nusi yang menegaskan Shin Tae-yong akan tetap melatih Timnas Indonesia walaupun gagal membawa skuad Garuda juara di Piala AFF 2022.

“Iya, dong (pertahankan Shin-red), ujar Yunus Nusi dikutip dari Antara, Rabu (25/1).

Meski tetap di pertahankan, PSSI pun tidak memberikan informasi lebih lanjut terkait dengan perpanjangan kontrak Shin Tae-yong. Terlebih, kontrak pelatih asal negeri gingseng itu akan habis akhir tahun nanti.

Baca Juga: Kevin/Marcus Tak Bawa Target Khusus di Indonesia Masters 2023

Terlepas dari semua hal itu, Sekjen PSSI menjelaskan saat ini Shin Tae-yong tengah fokus mempersiapkan Timnas Indonesia U-20 yang akan tampil di Piala Asia U-20 2023 begitu tiba di tanah air.

Sedikit informasi, Shin saat ini tengah berada di kampung halamannya Korea Selatan. Dirinya diperkirakan akan kembali ke tanah air untuk kembali menangani skuad Garuda awal Februari nanti.

“Shin akan langsung memimpin persiapan Piala Asia U-20,” kata Yunus Nusi.

Masa depan Shin Tae-yong di Timnas Indonesia menjadi pembicaraan seiring tuntasnya kontrak sang pelatih berlabel Piala Dunia itu pada Desember nanti.

Terlebih, spekulasi terkait masa depannya di Timnas Indonesia menjadi pembicaraan hangat pasca gagal membawa Merah Putih meraih juara di Piala AFF 2022.

Baca Juga: Indonesia Masters 2023: Fajar/Rian dan Ahsan/Hendra Kompak Lolos ke Babak 16 Besar

Selama menangani Timnas Indonesia pada Desember 2019 lalu, Shin membawa banyak perubahan bagi pasukan Garuda.

Tak hanya itu, diri pun berhasil membawa timnas senior lolos ke Piala Asia 2023 dan timnas U-20 melaju ke Piala Asia U-20 2023.

Selain itu, mantan pelatih timnas Korea Selata di Piala Dunia 2018 itu juga berhasil mendongkrak peringkat FIFA timnas Indonesia dari 179 ke 151.

Namun, di Piala AFF, Shin Tae-yong dua kali tidak mampu mempersembahkan gelar kampiun bagi Timnas Indonesia.

Pada gelaran Piala AFF 2020, ia mengantarkan Indonesia hingga partai final, tetapi di Piala AFF 2022 Garuda hanya mampu melaju sampai di semifinal.

Editor


Komentar
Banner
Banner