Internasional

Preview Grup A Piala Dunia 2022 dan Link Live Streaming: Qatar dan Ekuador Saling Incar Poin Penuh di Partai Pembuka

Dalam kurun waktu beberapa jam ke depan, partai pembuka Piala Dunia 2022 akan dimulai antara tim tuan rumah Qatar berhadapan dengan Ekuador.

Featured-Image
Almoez Ali, menjadi striker andalan timnas Qatar di laga pembuka kontra Ekuador Piala Dunia 2022 (Foto: dok. qfa)

bakabar.com, JAKARTA - Dalam kurun waktu beberapa jam ke depan, partai pembuka Piala Dunia 2022 akan dimulai antara tim tuan rumah Qatar berhadapan dengan wakil dari Amerika Latin, Ekuador.

Bermain di depan publiknya negara sendiri, Qatar akan berjuang habis-habisan untuk menjadi juara pada keikut sertaannya di Piala Dunia.

Felix Sanchez akan memberikan bukti hasil kerja kerasnya dalam mengasuh tim nasional Qatar selama tiga tahun terakhir untuk mempersiapkan diri di Piala Dunia 2022.

Apalagi Qatar juga mengantongi bekal yang cukup baik, yaitu menjadi juara Piala Asia AFC 2019.

Baca Juga: Qatar Diduga Menyuap Pemain Ekuador USD 7,4 Juta Untuk Mengalah di Partai Pembuka Piala Dunia 2022

Sementara itu, Ekuador juga tak bisa dianggap remeh. Melakoni laga keempatnya di Piala Dunia, La Tri juga memiliki ambisi untuk membawa tiga poin pertama pada malam nanti.

Memiliki punggawa yang tersebar di klub Eropa dan Amerika Latin, Ekuador akan memberikan pertarungan sengit untuk menghalau tim tuan rumah.

Tiga poin pertama di laga nanti akan menjadi poin krusial bagi kedua tim mengingat di laga Grup A selanjutnya mereka akan bertemu Belanda dan Senegal.

Ini merupakan kali kedua pertemuan mereka, dimana Qatar berhasil menang 403 atas Ekuador pada laga uji coba tahun 2018.

Baca Juga: Robert Lewandowski: Saya Bermimpi Mencetak Gol Perdana di Piala Dunia.

Felix Sanchez diprediksi akan menduetkan Akram Afif dan Almoez Ali di lini serang.

Meski masih berusia 26 tahun, Ali sudah menjadi pencetak gol terbanyak sepanjang masa Qatar dengan koleksi 34 gol dari 76 laga.

Selain Ali, Qatar juga memiliki kapten Hassan Al-Haydos yang sudah berpengalaman menjaga lini tengah tim nasional dengan 165 pertandingan.

Di Senegal, nama Pervis Estupian dan Moises Caicedo dipercaya untuk bisa membawa timnya menang di laga perdana di Qatar.

Kedua pemain klub Liga Inggris Brighton & Hove Albion itu diprediksi akan ditemani oleh Michael Estrada yang merupakan pencetak gol terbanyak Ekuador di kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Amerika Selatan.

Laga antara Qatar kontra Ekuador dapat disaksikan secara langsung di SCTV pada pukul 23.00 WIB.

Anda juga bisa menyaksikannya melalui streaming berbayar Vidio. Berikut link live streaming Piala Dunia 2022 Qatar vs Ekuador ---- LINK

Editor


Komentar
Banner
Banner