Nasional

Prabowo Bicara Kedubes Australia Pindah ke Yerusalem, Begini Tanggapan yang Muncul

apahabar.com, JABAR– Calon presiden Prabowo Subianto tidak ikut mengecam pemindahan Kedutaan Besar (Kedubes) Australia di Israel…

Featured-Image
Prabowo Subianto Foto Merdeka.com

“Pak Prabowo dan Bang Sandi sangat jelas tegas mendukung kemerdekaan Palestina. Kami mengecam langkah Israel memindahkan ibu kotanya ke Yerusalem,” kata Andre Rosiade dilansir detik, Jumat (23/11/2018).

Andre mengatakan, bahkan sang capres kerap hadir dalam berbagai aksi bela Palestina. Tak hanya itu, Prabowo disebutkan suka memberikan sumbangan untuk Palestina.

“Bahkan selama ini Pak Prabowo aktif menyuarakan kemerdekaan Palestina dan beliau juga hadir dalam berbagai aksi-aksi serta memberikan sumbangan ketika berlangsung aksi bela Palestina. Jadi jelas keberpihakan Pak Prabowo kepada Palestina,” jelasnya.

Namun, sebut Andre, Prabowo tak ikut campur soal rencana Australia. Menurut politikus Gerindra itu, tak ada korelasi antara sikap sang ketum dengan pernyataan soal menghormati sikap Australia.

“Berpulang kepada sikap Australia ya, itu dikembalikan kepada Australia. Pak Prabowo mencoba menghormati sikap tetangga kita. Nggak ada hubungan soal bagaimana sikap Pak Prabowo soal Palestina. Nggak perlu diragukan dan dipertanyakan lagi komitmen Pak Prabowo soal Palestina,” tegas Andre.

Sumber : detik/ccni/rmoljabar.com

Editor : Ahmad Zainal Muttaqin



Komentar
Banner
Banner