bakabar.com, JAKARTA – Kabar baik untuk para suporter Timnas Indonesia. Kepolisian akhirnya resmi mengeluarkan izin keramaian untuk laga kandang skuad Merah Putih di Piala AFF 2022.
Hal tersebut disampaikan oleh PSSI yang tertuang dalam surat Mabes Polri yang bernomor SI/430/XII/YAN.2.1/2022/BAINTELKAM.
Surat itu berisi keputusan Kepolisian mengizinkan pertandingan Piala AFF 2022 dapt dihadiri oleh penonton di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK).
Dalam keputusan tersebut, pihak kepolisian mengizinkan laga kandang pertandingan timnas Indonesia di Piala AFF 2022 boleh dihadiri oleh para suporter, namun dengan jumlah terbatas.
Baca Juga: STY Panggil 23 Pemain Timnas Indonesia di Piala AFF 2022, Sandy Walsh dan Elkan Baggott Dicoret!
Sebelumnya, PSSI melalui Mochamad Iriawan menyampaikan permohonan kepada Kepolisian untuk dapat mengizinkan laga kandang skuat Merah Putih boleh dihadiri penonton di stadion.
“Alhamdulillah, usaha keras kita dalam meminta izin untuk menghadirkan penonton pada dua laga kandang Timnas Senior di babak penyisihan grup Piala AFF di Stadion Gelora Bung Karno (SUGBK), dikabulkan oleh Mabes Polri,” kata Iriawan, seperti dilansir dari laman resmi PSSI.
Sementara itu, meski jumlah penonton yang boleh hadir mendukung skuad Garuda di SUGBK terbatas, Ketum PSSI tetap bersyukur. Dirinya pun lantas mengapresiasi pihak Kepolisian.
“Kami mengucapkan terima kasih kepada Kepolisian Republik Indonesia karena telah memberikan izin kehadiran penonton untuk dua pertandingan Piala AFF,” tutur Iriawan.
Baca Juga: Antoine Griezmann Diincar Manchester United!
Tidak hanya itu, Mochamad Iriawan juga mengucapkan terima kasih kepada Menpora yang turut membantu agar pertandingan Timnas di Piala AFF dapat digelar dengan penonton.
“Saya juga mengucapkan terima kasih kepada Menpora Zainudin Amali yang banyak membantu persepakbolaan Tanah Air termasuk pihak-pihak yang membantu kemajuan sepak bola Tanah Air,” jelasnya.
Lebih lanjut, Iriawan pun meminta kepada para suporter untuk dapat menjaga ketertiban dan menaati peraturan yang ditetapkan oleh pihak penyelenggara nantinya.
“Mari kita jaga kepercayaan yang diberikan pihak Kepolisian kepada kita ini dalam mendukung Timnas Senior di SUGBK nanti,”
“Mohon saudara-saudaraku para suporter yang hadir untuk selalu tertib dan mengikuti aturan-aturan yang berlaku, sehingga kondisi dari awal hingga akhir berjalan kondusif,” pungkas Iriawan.