45 Ribu Terselamatkan

Kapolda Andi Rian bersyukur dengan gagal edarnya narkoba dalam jumlah besar itu. Ditresnarkoba mengklaim telah berhasil menyelamatkan 45.055 jiwa di Kalsel dari penyalahgunaan narkoba.
Estimasinya, setiap satu gram sabu-sabu dapat digunakan 10 orang dan satu butir ekstasi dikonsumsi satu orang.
"Bisa dibayangkan bagaimana jika barang laknat narkoba ini sampai beredar, rusak generasi bangsa di Kalsel," ucap pungkasnya.