Tak Berkategori

Pilkades Balangan Berakhir, Berikut 19 Kepala Desa Terpilih

apahabar.com, PARINGIN – Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) serentak di Kabupaten Balangan telah berakhir. 19 desa dari…

Featured-Image
Petahana Suliha Mukro menerima secara legowo kemenangan Taufik Turahman pada Pilkades serentak 2021 di Desa Kusambi Hulu, Kecamatan Lampihong, Kabupaten Balangan. Foto-Istimewa

bakabar.com, PARINGIN – Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) serentak di Kabupaten Balangan telah berakhir.

19 desa dari 6 kecamatan di Kabupaten Balangan menggelar Pilkades serentak, Rabu (17/11).

Berdasarkan informasi yang dihimpun bakabar.com ada 19 nama yang terpilih menjadi Kepada Desa (Kades) di 19 Desa di Balangan.

Kecamatan Awayan
1. Kepala Desa Baramban terpilih: Jainuddin
2. Kepala Desa Pamatang terpilih: Bambang Siswanto

Kecamatan Paringin Selatan
3. Kepala Desa Lingsir terpilih: Mahdi

Kecamatan Paringin
4. Kepala Desa Sungai Katapi terpilih: Fitrianor
5. Kepala Desa Lamida Bawah terpilih: Yuliadi
6. Kepala Desa Lok Batung terpilih: Akhmad Irfani
7. Kepala Desa Mangkayahu terpilih: Hj Laili Nor

Kecamatan Batumandi
8. Kepala Desa Mampari terpilih: Syaiful Rahman

Kecamatan Halong
9. Kepala Desa Halong terpilih: Hairiani
10. Kepala Desa Butut Pilanduk terpilih: Isir
11. Kepala Desa Marajai terpilih: Hatrianto

Kecamatan Lampihong
12. Kepala Desa Hilir Pasar terpilih: Hendri Gunawan
13. Kepala Desa Kusambi Hilir terpilih: Syahrani
14. Kepala Desa Kusambi Hulu terpilih: Taufik Turahman
15. Kepala Desa Lampihong Kiri terpilih: Zulkifli
16. Kepala Desa Lampihong Selatan terpilih: Sopian
17. Kepala Desa Lok Panginangan terpilih: Jakiah Yati
18. Kepala Desa Mundar terpilih: Saidina
19. Kepala Desa Teluk Karya terpilih: Pajrianur

Kepala Dinas PMD Balangan, Urai Nur Iskandar membenarkan 19 nama tersebut terpilih menjadi Kades yang menang suara terbanyak pada Pilkades serentak di Kabupaten Balangan.

“Benar nama-nama tersebut berdasarkan hasil rekap petugas di lapangan dan sudah selesai rapat pleno,” ungkap Urai kepada bakabar.com, Rabu (17/11).



Komentar
Banner
Banner