Nasional

Pertunjukan Wayang Kulit Bakal Meriahkan HUT TNI di Tabalong

Pertunjukan kesenian wayang kulit bakal turut memeriahkan HUT ke-78 TNI di Kabupaten Tabalong.

Featured-Image
Dandim 1008/Tabalong Letkol Czi Catur Witanto. Foto - apahabar.com/Muhammad Al-Amin

bakabar.com, TANJUNG - Pertunjukan kesenian wayang kulit bakal turut memeriahkan HUT ke-78 TNI di Kabupaten Tabalong.

Kesenian tersebut nantinya bakal digelar pada 6 Oktober 2023 di Gedung Pusat Informasi Pembangunan di Kelurahan Tanjung, Tanjung, Tabalong.

Terkait gelaran wayang kulit tersebut, Dandim 1008/Tabalong, Letkol Czi Catur Witanto, mengajak masyarakat untuk menyaksikannya.

"Saya mengajak masyarakat yang mencintai wayang kulit, karena wayang kulit itu budaya di wilayah Jawa yang dikenalkan di tempat kita," katanya Kamis  (5/10).

"Mudah-mudahan dengan budaya itu kita lebih kompak dan maju bersama. Semoga dengan HUT ke-78 ini TNI makin profesional, semakin maju dan mencintai dan dicintai rakyat," imbuhnya.

Selain gelaran wayang kulit, rangkaian HUT TNI di Tabalong sebelumnya diisi dengan sejumlah kegiatan, di antaranya senam kesegaran jasmani di halaman Pendopo Bersinar dengan diikuti 500 orang.

Kemudian jalan sehat  2 km, goes bersama Forkopimda dengan rute Kecamatan Tanjung, Murung Pudak dan Tanta dengan jarak 15 kilometer.

Bakti kesehatan atau pengobatan gratis melayani masyarakat terutama yang  membutuhkan dan tidak mampu. 

"Kegiatan ini diikuti cukup banyak masyarakat," ucap Dandim Letkol Czi Catur Witanto.

Sebelumnya, juga telah digelar donor darah di Aula Pendopo Bersinar dengan jumlah kantong darah yang berhasil didapat 100 kantong. Sunatan dan bazar  UMKM.

Ziarah nasional ke makam pahlawan Tanjung Kencana di Mabuun, Murung Pudak, Tabalong.

Selain itu ada syukuran dan pemberian penghargaan anggota yang berprestasi.

Sementara acara puncak digelar di lapangan Murjani Banjarbaru, 5 Oktober 2023. Ini terbuka untuk umum.

Editor


Komentar
Banner
Banner