bakabar.com, JAKARTA – Persija Jakarta tampil sebagai juara Liga 1 Indonesia musim 2018 usai menang tipis 2-1 pada laga pamungkas (pekan ke-34) menjamu Mitra Kukar, di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) Jakarta, Minggu (9/12/2018) petang WIB.
Striker Persija, Marco Simic tampil sebagai pahlawan kemenangan melalui dua golnya masing-masing di menit awal babak pertama dan menit 60'. Adapun gol balasan tim tamu dilesakkan Siswanto jelang pertandingan usai.
Baca Juga :Jakmania Tumpah Ruah ke Jalan Sekitar GBK
Dari hasil ini, ambisi PSM Makassar untuk menjuarai kompetisi sepak bola paling bergengsi di Indonesia pun pupus. Kemenangan telak 5-0 kala menjamu PSMS Medan di Makassar seolah tidak ada artinya. PSM tertinggal satu poin atas sang jawara Persija Jakarta.
Persija menutup musim ini dengan poin 62 hasil dari 18 kali menang, imbang dan kalah masing-masing sebanyak delapan kali. Adapun PSM Makassar mengoleksi 61 poin dengan 17 kemenangan, 10 imbang dan 7 kali kalah.
Di sisi lain, kekalahan Mitra Kukar dan PSMS Medan sekaligus memastikan kedua tim degradasi ke Liga 2 Indonesia musim depan. Sriwijaya FC yang takluk 1-2 kala bertandang menghadapi Arema FC menemani kedua tim tersebut di zona degradasi.
Artinya, dua tim asal Pulau Sumatera tergusur dari Liga 1 dan satu tim dari Pulau Kalimantan. Posisi ketiganya digantikan tim promosi dari Liga 2 yakni Semen Padang, PSS Sleman dan Kalteng Putra.
Berikut Hasil Akhir Pekan ke-34 Liga 1 Indonesia 2018:
* Persebaya Vs PSIS Semarang (1 – 0)
* Bhayangkara FC Vs Bali United (2 – 0)
* Madura United Vs Persela Lamongan (2 – 1)
* Persib Bandung Vs PS Barito Putera (3 – 3)
* Persija Jakarta Vs Mitra Kukar (2-1)
* Arema FC Vs Sriwijaya FC (2-1)
* Persipura Jayapura Vs Perseru Serui (0-2)
* PSM Makassar Vs PSMS Medan (5-0)
* Borneo FC Vs PS TIRA (1-3)
Sumber : tribunnews.com
Editor : Aprianoor