Hiburan

Pernyataan Inul Soal KDRT Rizky Billar ke Lesti Kejora Tuai Protes

Kasus KDRT Rizky Billar ke Lesti Kejora masih ramai diperbincangkan

Featured-Image
Inul Daratista dan Rizky Billar-Lesti Kejora. Foto-Net

bakabar.com, BANJARMASIN - Kasus dugaan Kekerasan Dalam Rumah Tangga (KDRT) Rizky Billar terhadap Lesti Kejora memang masih ramai diperbincangkan. Kini pernyataan pedangdut Inul Daratista disorot.

Dari potongan video yang beredar, penyanyi dangdut yang dikenal dengan goyang ngebornya itu menanggapi soal kasus KDRT Rizky Billar dan Lesti Kejora.

"Kepada netizen, kalau bisa nih ya, udah jangan ikut campur urusan Dede lagi. Didoain aja yang baik-baik. Masalah mereka balikan karena ada anak, anaknya baru seumur jagung, itu yang harus dipikirin. Namanya rumah tangga kalau masih balita itu wajar, pukul-pukulan itu wajar," ungkap Inul dalam potongan video itu.

Sontak, pernyataan istri Adam Suseno ini langsung menuai protes warganet di sosial media, khususnya di Twitter.

"Normalisasi KDRT kaya gini gak ada bener nya. Mungkin bagi Inul hal kaya gitu adalah hal yang biasa di rumah tangga dia. Tapi kan beda orang beda perasaan, beda fisiknya, beda mental health nya. Dahlah, gi*a pokoknya kalau kekerasan dalam rumah tangga dikatain hal yang biasa terjadi," tulis warganet.

Selain itu, tanggapan Inul soal KDRT juga dibanding-bandingkan dengan ceramah Mamah Dedeh yang justru berbanding terbalik dengan pernyataan pedangdut 43 tahun tersebut. Mamah Dedeh malah tidak mewajarkan perlakuan KDRT.

"Kalau ada istri bisa bertahan, biarin digebukin, ditendangin, yang penting anak-anak bisa belajar, malu sama orang lain. Maaf, sangat-sangat salah," ungkap Mamah Dedeh.

"Mbak inul bisa-bisanya ngomongin gini yah "WAJAR". Mba gatau traumtisnya gimana yah ?! i stand with mama dedeh," sanggah warganet lain.

Terbaru, setelah dua minggu dilaporkan, Rizky Billar mendatangi Polres Jakarta Selatan untuk diperiksa.

Saat melaporkan Billar, Lesti membawa barang bukti beserta hasil visum. Ia mengaku dicekik dan dibanting oleh suaminya tersebut.

Lesti pun dirawat di rumah sakit selama beberapa hari. Kini, Lesti diketahui tengah berada di Tanah Suci untuk menjalani ibadah umrah.

Editor


Komentar
Banner
Banner