Borneo Hits

Perihal Penemuan Mayat di Anjir Muara Batola, Identitas Masih Misteri

Belum diketahui identitas mayat pria yang ditemukan mengapung di perairan Desa Anjir Muara Kota, Kecamatan Anjir Muara, Barito Kuala (Batola), Senin (28/4) lalu

Featured-Image
Belum diketahui identitas mayat pria yang ditemukan mengapung di perairan Desa Anjir Muara Kota, Kecamatan Anjir Muara, Senin (28/4) lalu. Foto: Humas Polres Batola

bakabar.com, MARABAHAN - Belum diketahui identitas mayat pria yang ditemukan mengapung di perairan Desa Anjir Muara Kota, Kecamatan Anjir Muara, Barito Kuala (Batola), Senin (28/4) lalu.

Mayat tersebut ditemukan sekitar pukul 07.30 Wita di dekat dermaga sungai. Korban mengenakan celana panjang berbahan parasut dan baju lengan pendek motif batik.

Selanjutnya oleh relawan Amko dan personel Polsek Anjir Muara, mayat dievakuasi ke ruang jenazah RSUD Ulin Banjarmasin.

Beberapa hari setelah ditemukan, identitas korban tidak kunjung diketahui. Di sisi lain, belum satu pun warga yang melaporkan telah kehilangan anggota keluarga.

Baca Juga: Geger Sesosok Mayat Pria Mengapung di Sungai Anjir Muara Batola

"Sampai sekarang mayat masih berada di kamar jenazah RSUD Ulin Banjarmasin dalam kondisi tak bisa dikenali. Kami juga masih melakukan penyelidikan terkait penyebab kematian korban," papar Kapolres Batola AKBP Anib Bastian, melalui Kasi Humas Iptu Ma'rum, Selasa 929/4).

"Untuk masyarakat yang merasa kehilangan anggota keluarga, dapat menghubungi Sat Reskrim Polres Batola atau Polsek Anjir Muara. Kalau tak satu pun keluarga korban yang mencari, jenazah akan dikebumikan 7 hari setelah ditemukan," imbuhnya.

Adapun korban memiliki ciri-ciri berusia sekitar 40 hingga 50 tahun, tinggi badan 157 sentimeter, bentuk tubuh sedang, dan rambut beruban.

Korban juga memiliki ciri khusus berupa kutil sebesar kelingking di wajah, tepatnya di antara alis. Juga kutil di kelopak mata sebelah kanan, dan kutil sebesar kelingking di bibir kanan atas.

Editor


Komentar
Banner
Banner