Sport

Penampakan Sayap Malaikat Pelindung di Tubuh Mohamed Salah Tuai Polemik, Cek Faktanya!

apahabar.com, BANJARMASIN – Penampakan sayap malaikat pelindung di tubuh bintang Liverpool, Mohamed Salah, menuai polemik. Hal…

Featured-Image
Mohamed Salah. Foto-net

bakabar.com, BANJARMASIN – Penampakan sayap malaikat pelindung di tubuh bintang Liverpool, Mohamed Salah, menuai polemik.

Hal itu berawal dari selebrasi Mohamed Salah ketika mencetak gol ke gawang Crystal Palace pada Sabtu (18/9).

Pada saat membuka kaus, fans melihat kemunculan sayap di tubuh pemain asal Mesir tersebut.

Mohamed Salah menjadi bintang kemenangan Liverpool atas Crystal Palace dengan skor 3-0 pada laga pekan kelima Liga Inggris, Sabtu malam WIB.

Salah mencetak gol kedua pada menit ke-78 dan membantu Liverpool menuju catatan tak terkalahkan selama musim 2021-2022 bergulir.

Kontroversi mengemuka saat Mohamed Salah membuka bajunya, berselebrasi merayakan gol.

Ia diganjar kartu kuning oleh wasit usai melakukan hal tersebut.

Hal yang biasa buat pesepakbola yang melepas kaus, diamini pula oleh sang pelatih Juergen Klopp.

“Saya ingat Mohamed Salah pernah melepas kaus ketika melawan Man United, saya juga ingin melepas kaus waktu itu,” kata Juergen Klopp dilansir BolaSport, Selasa (21/9).

Lebih jauh, kontroversi juga hadir setelah foto Mohamed Salah membuka kaus menyebar di internet.

Dalam foto tersebut, otot Mohamed Salah terlihat jelas di bagian kanan dan kiri dada sang pemain.

Banyak fans memberikan komentar, mengagumi visual fisik dari Mohamed Salah dan kemampuan ototnya dalam melindungi pemain dari cedera.

Otot yang terlihat fans tersebut mendapat banyak julukan, karena bentuknya seperti sayap maka paling banyak menyebutnya “wings of guardian angel” atau “sayap malaikat pelindung”.

Meski begitu, banyak juga yang mencibir dan mempertanyakan keaslian foto tersebut.

Lantas bagaimana fakta sesungguhnya?

Mengutup middleeast.in-24.com, foto yang memperlihatkan selebrasi Mohamed Salah membuka kaus tersebut adalah asli.

Foto tersebut diambil oleh fotografer dari AFP yakni Paul Ellis di Anfield Stadium.

Sementara, otot yang jadi perbincangan fans dikenal secara sains dengan sebutan otot serratus anterior.

Otot serratus anterior adalah otot yang besar, tipis dan terletak di dinding lateral dada, menghubungkan tulang bahu ke 8 tulang rusuk atas.

Di kalangan atlet, otot ini juga dikenal sebagai “boxer muscle” atau “otot petinju”.

Hal ini karena fungsinya memperpanjang jangkauan bahu ke depan saat seseorang meninju orang lain.

Agar otot serratus anterior seperti kasus Mohamed Salah ini, diperlukan latihan yang sangat berat di bagian dada, bahu dan perut.

Mantan pesepak bola Inggris, Micah Richards pernah memuji kebugaran Mohamed Salah karena memang gemar mengatur pola makan serta latihan rutin.

“Mo sangat menjaga dirinya,” ucap Richards.

“Lihat fisiknya sekarang yang luar biasa, dan hal yang terpatri di benak saya tentangnya adalah bagaimana dia mengatur pola makannya.”

“Dia selalu makan salad, dan berhati-hati dengan makanan. Dia juga tidak minum (alkohol), tentu saja, karena dia seorang muslim dan memiliki hidup yang tenang,” tambahnya.

Komentar
Banner
Banner