Tak Berkategori

Pemkot Balikpapan Gelar Vaksinasi Para Pedagang di Dua Pasar

apahabar.com, BALIKPAPAN – Pemerintah Kota (Pemkot) Balikpapan, Kaltim, menggelar vaksinasi secara mobile di dua pasar setempat,…

Featured-Image
Proses vaksinasi di Pasar Baru Balikpapan. Foto-apahabar.com/Istimewa

bakabar.com, BALIKPAPAN – Pemerintah Kota (Pemkot) Balikpapan, Kaltim, menggelar vaksinasi secara mobile di dua pasar setempat, Kamis (24/6).

Dua pasar tersebut, yakni Muara Rapak dan Baru. Vaksinasi ini digelar setelah kembali munculnya klaster pedagang di beberapa wilayah.

Kegiatan vaksinasi tersebut bekerja sama dengan Kill Covid Balikpapan. Pelaksanaan secara mobile ini memang sesuai dengan instruksi Kementerian Kesehatan (Kemenkes) agar menggelar vaksinasi bagi para pedagang di luar tempat sentra vaksinasi pemkot.

“Memang arahan dari pusat khusus pedagang pasar, pelaksanaannya kami yang mobile disebut mobile vaksinasi. Jadi tidak kami tarik ke dome, tidak kami tarik ke fasyankes tapi khusus pedagang pasar jadi kami mobile vaksinasi atau kami yang ke sana,” ujar Kepala Dinas Kesehatan Kota (DKK) Balikpapan, Andi Sri Juliarty.

Wanita yang akrab disapa Dio ini mengatakan bahwa pihaknya telah menyiapkan 400 dosis vaksin bagi masing-masing pasar. Tentu sasaran utama ialah para pedagang.

“Masing-masing pasar sasarannya ada 400-an dosis. Pelaksanaannya hanya satu hari,” pungkasnya.



Komentar
Banner
Banner