Pemkab Kotabaru

Pemkab Kotabaru Terus Upayakan Penurunan Kasus Stunting

Angka kasus stunting di Kotabaru Kalsel terus diupayakan menurun.

Featured-Image
Wakil Bupati Kotabaru saat menyalurkan bantuan makanan tambahan untuk penderita stunting. Foto : Diskominfo Kotabaru

bakabar.com, KOTABARU - Pemkab Kotabaru terus berupaya menurunkan kasus stunting. Sejumlah bantuan pun diberikan kepada keluarga penderita. 

Wakil Bupati Kotabaru Andi Rudi Latif turun langsung membagikan bantuan untuk para penderita stunting, Selasa (28/2).

Bantuan yang diberikan berjumlah 18 paket makanan tambahan sehat dari total 75 anak. Prosesi penyaluran berlangsung di Desa Baharu Utara, Kecamatan Pulau Laut Sigam, tepatnya di Pos Pelayanan Terpadu (Posyandu).

Baca Juga: Diduga Depresi, Pria yang Melompat ke Laut Balikpapan Belum Ditemukan

Wakil Bupati mengatakan penyaluran bantuan makanan tambahan merupakan bentuk kepedulian pemerintah daerah terhadap penderita stunting. Itu juga sebagai upaya agar kasusnya menurun.

Baca Juga: Dikejar Sampai Penajam, Macan Alalak Ciduk Pelaku Penipuan di Batola

Pembagian bantuan berkolaborasi dengan yayasan Lazis Assalam Fil Alamin, dan Kodim 1004 Kotabaru.

"Bantuan makanan tambahan ini diserahkan kepada anak-anak yang mempunyai masalah dalam tumbuh kembang," ujar Ketua Tim Percepatan Penurunan Stunting di Kotabaru ini.

Editor


Komentar
Banner
Banner