Kalteng

Pemkab Kapuas Bantu Korban Kebakaran di Sei Tatas

apahabar.com, KUALA KAPUAS – Korban terdampak kebakaran di Desa Sei Tatas Hilir RT 02 Kecamatan Pulau…

Featured-Image
Penyerahan bantuan dari Pemkab Kapuas untuk korban terdampak kebakaran di Desa Sei Tatas Kecamatan Pulau Petak, Kapuas. Foto-Istimewa

bakabar.com, KUALA KAPUAS - Korban terdampak kebakaran di Desa Sei Tatas Hilir RT 02 Kecamatan Pulau Petak mendapatkan bantuan dari Pemerintah Kabupaten Kapuas.

Batuan yang diterima berupa Sembako, uang tunai, paket peralatan dapur keluarga, selimut dan pakaian anak-anak maupun orang dewasa serta juga seragam sekolah untuk anak SD.

Semua bantuan tersebut diserahkan Pemkab Kapuas kepada korban terdampak kebakaran melalui Dinas Sosial dan Badan Penanggulangan Bencana Daerah Kapuas, Rabu (16/12).

“Bantuan ini sebagai bentuk perhatian dan kepedulian Pemerintah Kabupaten Kapuas terhadap korban terdampak yang berjumlah 12 jiwa," kata Kepala Dinas Sosial, Budi Kurniawan.

Sementara itu Kepala Pelaksana BPBD Kapuas, Panahatan Sinaga, menyatakan turut prihatin atas musibah yang dialami warga Desa Sei Tatas Hilir RT 02, khususnya yang menjadi korban terdampak kebakaran.

“Kami turut prihatin yang sebesar-besarnya kepada saudara kita yang terkena musibah kebakaran di Desa Sei Tatas. Semoga bantuan yang kami serahkan ini dapat bermanfaat,” kata Panahatan Sinaga.

Sebagaimana diberitakan, musibah kebakaran yang terjadi di Desa Sei Tatas Hilir RT 02 pada, Senin (14/12) malam, telah menghanguskan 3 unit rumah dengan jumlah korban tetdampak sebanyak 5 kepala keluarga dan 12 jiwa.



Komentar
Banner
Banner