Nasional

Pelayanan Disdukcapil HST Hadir di Car Free Day Barabai

Disdukcapil HST akan membuka pelayanan di momen Car Free Day yang dilaksanakan setiap hari Minggu pagi di Lapangan Dwi Warna Barabai.

Featured-Image
Disdukcapil HST membagikan brosur pemberitahuan pelayanan masyarakat yang akan dilaksanakan setiap dua kali sebulan di hari Minggu Car Free Day Barabai. Foto-istimewa.

bakabar.com, BARABAI - Disdukcapil HST membuka pelayanan di momen car free day yang dilaksanakan saban Minggu pagi di Lapangan Dwi Warna Barabai.

Pelayanan tersebut bertujuan untuk mendekatkan pelayanan dokumen kependudukan kepada masyarakat.

Plt. Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil HST, Herry Setiawan menjelaskan bahwa kegiatan ini sudah memiliki izin dan harus memenuhi aturan yang berlaku sebelum dilaksanakan.

"Kami terlebih dahulu izin ke pimpinan, serta harus memenuhi segala aturan, contohnya melaksanakan sosialisasi melalui brosur, spanduk, baliho serta media sosial," jelasnya.

Herry juga mengatakan mereka sudah merancang sedemikian rupa agar pelayanan di lapangan nantinya berjalan maksimal dan memberi kesan yang baik terhadap masyarakat mengurus dokumen kependudukan.

"Untuk syarat dan ketentuan tetap berlaku dan harus dipenuhi oleh masyarakat yang nantinya berurusan. Intinya, apabila ada masyarakat yang ingin mengurus dokumen kependudukan namun belum sempat datang ke Disdukcapil atau ke kantor Kecamatan, maka bisa melalui kegiatan car free day ini," tegasnya.

Perlu diketahui, untuk jadwal pelayanan, dimulai dari pukul 07.30 WITA sampai dengan pukul 10.00 WITA. 

"Pelaksanaan sendiri 2 kali dalam sebulan, yaitu tanggal 10 dan 24 september, lanjut 8 dan 22 Oktober, serta tanggal 05 dan 26 Nopember, semuanya hari Minggu pagi," ujarnya.

Kegiatan ini tentunya, kata Herry agar masyarakat yang sedang berolahraga dan berburu kuliner juga dapat sekaligus mengurus dokumen kependudukannya. 

"Untuk dokumen kependudukan yang dibuat bisa ditunggu, karena selesai ditempat hari itu juga," tutupnya.

Baca Juga: Dinas Pendidikan Gelar Festival Teater Modern Tingkat SMP se-HST

Editor


Komentar
Banner
Banner