Tak Berkategori

Pekan Depan, Layanan GeNose Akan Diterapkan di Pelabuhan Semayang Balikpapan

apahabar.com, BALIKPAPAN – Setelah Bandara SAMS Sepinggan, Balikpapan, Kaltim, sukses menerapkan layanan GeNose, kali ini Pelabuhan…

Featured-Image
Suasana Pelabuhan Semayang, Balikpapan saat dipadati penumpang pada akhir Mei lalu. Foto-apahabar.com/Riyadi

bakabar.com, BALIKPAPAN – Setelah Bandara SAMS Sepinggan, Balikpapan, Kaltim, sukses menerapkan layanan GeNose, kali ini Pelabuhan Semayang juga akan menyediakan layanan serupa

Fanny Herling, Manajer Pelayanan Barang Pelindo IV Balikpapan membenarkan kabar tersebut. Saat ini pihaknya sudah menyiapkan dua unit alat GeNose di Pelabuhan Semayang. Rencananya layanan tersebut akan di launching pada Selasa (15/6).

“Rencana itu kalau nggak Selasa ya Rabu itu kita launching. Ada dua unit alat GeNose. Sistemnya ya seperti biasa kayak di Bandara, penumpang yang mau berangkat terus periksa GeNose dulu,” kata pria yang kerap disapa Bimbo ini.

Pelindo menyiapkan 500 unit kantong plastik untuk pemeriksaan sebagai tahap percobaan awal. Nantinya jumlah tersebut akan bertambah melihat antusiasme dari masyarakat.

“Untuk sementara kami siapkan 500 kantong plastik untuk tes. Sebab ini kita mau lihat dulu antusiasmenya masyarakat seperti apa. Kalau antusiasnya tinggi ya kita tambah nanti. Ini kan kita baru mau mulai, jadi kita coba dulu,” ungkapnya.

Ditanya berapa tarif yang dikenakan untuk satu kali pemeriksaan, Bimbo menyebutkan tarifnya sama seperti yang diberlakukan di Bandara yakni Rp 40 ribu.

“Itu biayanya Rp 40 ribu, sama kayak di Bandara,” pungkasnya.

Komentar
Banner
Banner