Hot Borneo

PDIP Kotabaru Incar Kursi Bupati di Pemilu 2024

Menjelang Pileg 2024, Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Kalsel menggelar diskusi sekaligus konsolidasi politik hingga ke seluruh kabupaten/kota.

Featured-Image
Ketua DPD PDI Perjuangan M Syaripuddin saat dijumpai wartawan usai kegiatan konsolidasi politik di Kotabaru. Foto-apahabar.com/Masduki

bakabar.com, KOTABARU - Menjelang Pileg 2024, Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Kalsel menggelar diskusi sekaligus konsolidasi politik hingga ke seluruh kabupaten/kota.

Terbaru, konsolidasi serupa juga kembali digelar bersama DPC PDI Perjuangan di Kotabaru, melibatkan seluruh pengurus ranting, kader, serta para bakal calon legislatif.

Kegiatan itu berlangsung di aula STIKIP Paris Barantai Kotabaru pada Minggu (16/7) sejak siang hingga sore tadi.

Ketua DPD PDI Perjuangan Kalimantan Selatan M Syaripuddin mengatakan konsolidasi tersebut digelar sebagai salah satu upaya persiapan menyambut Pemilu 2024.

Konsolidasi sendiri melibatkan DPD PDI Perjuangan para kader, pengurus partai dari tingkat paling bawah pada masing-masing daerah.

"Jadi, di sini kita merapatkan barisan untuk menyongsong kemenangan Pemilu 2024. Kami menarget PDI Perjuangan menjadi partai memenang," ucap Bang Dhin, kepada wartawan, Minggu sore.

Bang Dhin berharap, khusus untuk DPC PDI Perjuangan Kotabaru diharapkan selain dapat mempertahankan kemenangan telah meraih unsur pimpinan di DPRD, juga mampu menambah perolehan kursi.

"Kotabaru tidak hanya mempertahankan kemenangan, tapi juga jumlah kursinya harus bertambah. Untuk itu, kader, pengurus, serta para calon legislatif untuk terus turun ke bawah menyapa masyarakat menyongsong kemenangan," katanya.

"Di Kotabaru kita sudah menjadi pemenang. Kita berupaya mempertahankan dan menambah kursi, sehingga bisa mencalonkan kepala daerah di masing-masing daerah khususnya di Kotabaru," pungkasnya.

Sementara Ketua DPC PDI Perjuangan Kotabaru Zulkifli AR menambahkan pihaknya optimis dapat mempertahankan perolehan kursi, dan menambah jumlah kursi pada Pemilu 2024 mendatang.

"Kita optimis bisa menang. Bakal Caleg kita banyak dari kalangan mudah dan tokoh. Ada dari mantan Kepala Dinas, Dokter dan lainnya. Tentunya mereka siap untuk meraih kemenangan," ucap Zulkifli mengakhiri.

Editor


Komentar
Banner
Banner