Pemilu 2024

Paman Birin Putuskan Pensiun dari Panggung Politik!

Gubernur Kalimantan Selatan, Sahbirin Noor mengaku bakal pensiun dari panggung politik usai menjabat gubernur se-Banua selama dua periode.

Featured-Image
Gubernur Kalimantan Selatan Sahbirin Noor diganjar penghargaan Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora). Foto: apahabar.com/Dian Finka

bakabar.com, JAKARTA - Gubernur Kalimantan Selatan, Sahbirin Noor mengaku bakal pensiun dari panggung politik usai menjabat gubernur se-Banua selama dua periode.

Hal ini disampaikan pria yang akrab disapa Paman Birin usai menerima penghargaan dari Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) di Jakarta, beberapa hari lalu.

"Sudah, pensiun, pensiun," kata Birin kepada bakabar.com.

Baca Juga: Paman Birin Desak Pusat Segera Tangani Tragedi KM 171

Paman Birin juga menyarankan pengganti nahkoda Kalimantan Selatan dapat diemban figur muda untuk mengoptimalkan akselerasi kinerja bagi masyarakat.

"Ganti saja anak-anak muda," ujarnya.

Baca Juga: Paman Birin Pimpin Deklarasi DPD Golkar Usung Airlangga Presiden!

Ia masih enggan membeberkan peluang dirinya menjadi king maker atau pun endorser figur tertentu yang bakal berlaga di Pilkada Kalimantan Selatan 2024 mendatang.

"Belum, belum," sebut dia.

Sebelumnya anggota Komisi II DPR RI Rifqinizamy Karsayuda rela hengkang dari Senayan dan sekaligus mencopot statusnya sebagai kader PDI Perjuangan.

Hal ini dilakukan Rifqinizamy demi bersiap mencalonkan diri sebagai calon Gubernur Kalimantan Selatan dalam gelaran Pilkada 2024 serentak mendatang.

"Per hari ini ulun (saya-red) menyatakan mengundurkan diri sebagai anggota dan kader dari PDI Perjuangan," kata Rifqinizamy.

Baca Juga: Rifqinizamy Pamit dari Senayan Demi Maju Calon Gubernur Kalsel

Menurutnya keputusan politik di akhir masa jabatan parlemen pun diambil demi mematangkan niat untuk terjun berlaga di Pemilihan Gubernur Kalimantan Selatan 2024.

"Kami saat ini sedang bermunajat sekuat tenaga untuk ikut dalam kontestasi pemilihan Gubernur Kalimantan Selatan tahun 2024," jelasnya.

Namun Rifqinizamy masih enggan mengungkapkan rencana ke mana langkah politiknya berlabuh. Sebab ia membutuhkan tiket untuk melaju memperebutkan kursi Gubernur Kalimantan Selatan.

Editor


Komentar
Banner
Banner