M4 World Championship

Onic Esports Takluk pada Laga Pembuka M4 World Championship

Onic Esports dikalahkan tim asal Malaysia Todak pada laga pertama Grup Stage turnamen Mobile Legends: Bang-Bang (MLBB) tingkat dunia M4 World Championship.

Featured-Image
Onic Esports harus tunduk di hadapan Todak pada laga Pembuka turnamen M4 World Championship. (Foto: dok. Antara)

bakabar.com, JAKARTA - Onic Esports dikalahkan tim asal Malaysia Todak pada laga pertama Grup Stage turnamen Mobile Legends: Bang-Bang (MLBB) tingkat dunia M4 World Championship, Minggu (1/1).

Wakil Indonesia, Onic Esports gagal meraih poin penuh usai kalah dari Todak pada laga pertama ajang M4 World Championship yang digelar di Bali United Studio.

Tampil dengan para pemain terbaiknya seperti Kiboy, Kairi, CW, Butsss dan Sanz, Onic Esports tak dapat berbuat banyak melawan Todak.

Hal itu terlihat dari permainan agresif yang ditunjukan Todak sejak menit awal.

Baca Juga: Tim Indonesia Raih Juara DOTA 2 pada Kejuaraan e-Sports Dunia 2022

Simpel tapi pasti, strategi yang diusung oleh Momo cs adalah dengan mematikan pergerakan Kairi yang merupakan core penting dari Onic Esports.

Kendati memakai Fanny yang merupakan salah satu hero andalannya, Kairi tidak dapat berbuat banyak apalagi purple buff yang menjadi energi hero Fanny selalu dikontrol dengan baik oleh para pemain Todak.

Ketiadaan purple buff membuat energi Fanny cepat habis, sehingga pergerakannya menjadi sangat terbatas sepanjang game.

Dominasi Todak terlihat dari berhasilnya mengamankan first blood serta terus memberi tekanan kepada Onic Esports dengan mengamankan seluruh turtle, serta lord.

Meski Onic Esports mampu memberikan perlawanan dengan mengumpulkan point kill lebih banyak dengan tujuh berbanding tiga pada menit kesembilan, tetapi gold yang didapat Todak melalui Rival yang menjadi core dengan hero Ling jauh lebih banyak.

HALAMAN
12
Editor


Komentar
Banner
Banner