APBD Jateng

Ngebut! DPRD Jateng Sahkan RAPBD Rp28,5 Triliun

Kebut Pembahasan. DPRD Jateng menyepakati rancangan anggaran pendapatan dan belanja daerah (RAPBD) sebesar RpRp28,5 Triliun.

Featured-Image
Pj Gubernur Jateng saat di Gradhika Bhakti Praja Semarang. (Foto: apahabar.com/Dedy Irawan).

bakabar.com, SEAMRANG - Kebut Pembahasan. DPRD Jateng menyepakati rancangan anggaran pendapatan dan belanja daerah (RAPBD) sebesar RpRp28,5 Triliun.

Rincianya; pendapatan daerah sebesar Rp27,1 triliun. Dan penerimaan pembiayaan Rp1,4 triliun.

Baca Juga: Dibayangi Banjir, DPRD Minta Pemkot Semarang Bangun Penahan

Untuk pembelanjaan daerah sebesar Rp28,5 triliun. Dan pengeluaran pembiayaan Rp70 miliar.

Berdasarkan rincian tersebut, ada defisit anggaran sebesar Rp1,4 triliun. "RAPB akan kami sampaikan pada Mentri Dalam Negeri untuk dievaluasi," ujar Pj Gubernur Jateng, Nana Sudjana di gedung DPRD Jateng, Rabu (29/11).

Nana memastikan tak ada realokasi anggaran untuk tahun depan. Namun ada penambahan.

Baca Juga: Hujan Deras, 7 Titik di Semarang Terendam Banjir

Yakni jaminan kesehatan dan ketenaga kerjaan. Insentif itu bakal disalurkan untuk 230.830 orang. "Kami menyusuaikan anggaran yang ada," terangnya.

Sementara itu, kucuran dana terbesar akan dialokasikan pada urusan bidan pendidikan dan kebudayaan. Angkanya sebesar Rp8,75 triliun. Lalu disusul kesatuan bangsa serta politik; Rp1,23 triliun.

Editor


Komentar
Banner
Banner