Penampakan rumah yang terkena banjir dan Rob di sekitaran kali Beringin Semarang.(Foto: apahabar.com/Dedy Irawan)
bakabar.com, SEMARANG - Banjir terus menghantui warga Semarang tiap musim hujan. DPRD minta pemerintah segera evaluasi dan membangun penahan.
Salah satu wilayah langganan banjir di Semarang adalah Mangkang Wetan, Tugu, Kota Semarang. Setiap tahunnya, wilayahnya dilanda banjir akibat hujan deras atau rob (luapan air laut).
Bahkan, banjir di sana mencapai 1 meter atau sepinggang orang dewasa pada akhir tahun 2022. Terlebih, tanggul untuk menahan air juga jebol.
"Kami takut tanggulnya jebol lagi," ucap salah satu warga, Nur Afifah, Minggu (26/11).