MG ZS

New MG ZS Bikin Momen Mudik Lebaran Lebih Seru dan Menyenangkan!

Kenyamanan dan keamanan berkendara merupakan faktor yang perlu diperhatikan menjelang momen mudik Lebaran.

Featured-Image
MG ZS bikin mudik lebih seru dan menyenangkan. (Foto: dok. MG)

bakabar.com, JAKARTA - Kenyamanan dan keamanan berkendara merupakan faktor yang perlu diperhatikan menjelang momen mudik Lebaran.

Hal itu yang ditawarkan oleh MG ZS, mobil SUV kompak yang dapat membuat perjalanan mudik Anda lebih seru dan menyenangkan.

"Bersama MG, mudik Lebaran akan menjadi pengalaman yang tak terlupakan. Selamat merayakan Lebaran, dan semoga perjalanan Anda aman dan nyaman dengan mobil berkualitas tinggi dari MG," ujar Marketing & PR Director MG Motors Indonesia, Arief Syarifudin pada keterangan resminya, Jumat (14/4).

Hadir dengan desain yang modern, fitur lengkap, sistem keamanan yang prima, pengguna MG ZS dapat merasa percaya diri dan bebas khawatir dalam perjalanan kembali ke kampung halaman.

MG ZS juga dilengkapi teknologi terdepan dengan fitur-fitur canggih yang membuat perjalanan mudik Anda lebih nyaman dan praktis.

Baca Juga: MG4 EV Unjuk Kebolehan Mobil Listrik di Jalur Mudik Jakarta-Bandung

Sebagaimana diketahui, fitur hiburan merupakan salah satu aspek penting dalam mudik terkait jarak perjalanan menuju kampung halaman.

Fitur seperti sistem hiburan terkoneksi, sistem pengisian daya ponsel, 360 omni-direction camera, serta konektivitas infotainment display 10,1 inci dengan sistem navigasi, Apple CarPlay dan Android Auto untuk memastikan kenyamanan dan kesenangan Anda selama perjalanan telah disematkan di MG ZS.

Tak hanya itu ada pula Electric IMAX Panoramic Sunroof yang dapat memberikan sensasi lebih seru dalam menuju kampung halaman.

Selain fitur hiburan, keamanan menjadi prioritas utama dalam MG ZS. 

Dengan sistem keamanan seperti sistem pengereman ABS, Electronic Brakeforce Distribution (EBD), Electronic Stability Program (ESP), Hill Start Assist (HSA), serta airbag ganda berjumlah 6 dari MG ZS dapat memberikan perlindungan maksimal kepada seluruh penumpang.

Baca Juga: Astra Sediakan Pos, Bengkel hingga Garda Siaga selama Mudik Lebaran 2023

"Keselamatan penumpang adalah prioritas utama bagi MG. Kami sangat bangga dengan pencapaian MG ZS yang meraih rating bintang lima dari ASEAN NCAP, sebagai bukti keunggulan safety MG yang world class," tukas Arief.

Kelebihan MG ZS juga semakin lengkap dengan kapasitas bagasi yang luas, sehingga dapat membawa barang bawaan mudik dengan lebih mudah dan nyaman.

Tak hanya itu, selama musim mudik Lebaran, MG juga memberikan program after-sales yang spesial untuk pengguna MG ZS.

Dengan layanan purna jual yang mudah dan komprehensif, termasuk layanan perawatan rutin, suku cadang asli, serta layanan darurat 24 jam, pengguna MG ZS dapat merasa tenang dan nyaman dalam perjalanan mudik. 

MG pun menjamin kesiapan layanan MG #MudahMudik selama bulan Ramadan. 

Baca Juga: Mudik Jakarta-Malang via Tol Trans Jawa, Siapkan Saldo e-Toll Segini

Menjelang Lebaran, seluruh pemilik MG termasuk pemilik MG ZS bisa melakukan pemeriksaan di dealer MG terdekat di seluruh Indonesia.

Hal tersebut guna memastikan kondisi mobil dalam keadaan prima untuk dibawa mudik, terutama untuk 60 titik inspeksi yang bisa dilakukan secara gratis di dealer MG.

"Kami berkomitmen untuk terus memberikan produk-produk berkualitas tinggi dengan layanan purna jual yang prima dan siap mendukung pelanggan dalam perjalanan mudik Lebaran," pungkasnya.

Editor


Komentar
Banner
Banner