Borneo Hits

Tunjang Arus Mudik, Jalan Bypass Binderang Tapin Diperbaiki Sementara

Menjelang arus mudik Lebaran 2025, kondisi infrastruktur jalan kembali menjadi sorotan. Sejumlah ruas jalan di Kalimantan Selatan dikeluhkan masyarakat karena m

Featured-Image
Perbaikan sementara Jalan Bypass Binderang Tapin untuk kenyamanan pemudik. Foto: Dinas PUPR Kalsel

bakabar.com, RANTAU - Menyambut arus mudik Lebaran 2025, Jalan Bypass Binderang, Tapin, akhirnya diperbaiki sementara.

Kondisi infrastruktur jalan di Kalimantan Selatan menjelang lebaran kembali menjadi sorotan, karena sejumlah ruas mengalami kerusakan.

Salah satunya Jalan Bypass Binderang yang dilewati pemudik dari arah Banjarmasin ke Hulu Sungai maupun sebaliknya.

Menyikapi kondisi kerusakan, Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kalsel memastikan akan melakukan perbaikan sementara, terutama di ruas jalan yang menjadi kewenangan provinsi.

"Perbaikan sementara telah dilakukan sejak 18 Maret 2025 lalu dengan pengerasan jalan. Semoga dapat memberikan kenyamanan kepada pengguna jalan yang melintas," papar Plt Kepala Dinas PUPR Kalsel, Yasin Toyib, Minggu (23/3).

Direncakanan setelah lebaran, dilakukan perbaikan permanen berupa pengaspalan.  Adapun proses administrasi untuk pekerjaan lanjutan ini sedang berjalan.

"InsyaAllah setelah lebaran, pengaspalan Jalan Bypass Binderang akan dilelang. Anggaran pun sudah disiapkan sebesar Rp10 miliar," jelas Yasin.

Sebelum perbaikan sementara dilakukan, Bupati Tapin, H Yamani, juga turun langsung meninjau kondisi ruas Jalan Bypass Binderang di pertengahan Maret 2025 lalu, didampingi DPRD dan instansi terkait.

Editor


Komentar
Banner
Banner