'Kecelakaan Kereta Api

Nenek Tertabrak Kereta di Tebet, Korban Terpental hingga 15 Meter

Saksi mata sekitar lokasi mengatakan korban tertabrak saat akan menyeberang rel dan sempat terpental sejauh 15 meter usai tertabrak KRL.

Featured-Image
Seorang wanita tua tewas dengan konsisi yang mengenaskan dan jasadnya terbaring di samping rel KRL kawasan Tebet Jakarta Selatan, Rabu 2 Agustus 2023. Foto : Apahabar.Com (Andrew Tito)

bakabar.com, JAKARTA - Seorang wanita tua atau nenek tewas mengenaskan setelah tersambar KRL di Tebet, Jakarta Selatan, Rabu (2/8). Jasadnya terbaring di samping rel KRL kawasan Tebet.

Saksi mata sekitar lokasi, Rozak (37) mengatakan korban tertabrak saat akan menyeberang rel dan sempat terpental sejauh 15 meter usai tersambar KRL yang saat itu melaju dengan kecepatan tinggi.

"Korban tadinya mau menyeberang, tiba-tiba ada kereta lewat dan dia terserempet. Korban mental kira-kira 15 meter," ujar Rozak kepada awak media, Rabu.

Baca Juga: Sebelum Tewas Tertabrak Kereta, Kasat Narkoba Jaktim Keluhkan Penyakit Empedu Kronis

Usai korban tewas dan jasadnya diperiksa petugas, korban ternyata tidak membawa identitas apapun. Jasad korban kemudian dievakuasi pertugas dengan kantong jenazah.

"Kalau usia yang jelas sudah lansia, tetapi tadi tidak ditemukan identitas infonya. Selain itu, wajah korban tak bisa dikenali karena hancur," ujarnya.

Kasus seorang nenek tewas tertabrak KRL tersebut viral. Fari rekaman video, korban terlihat tergeletak bersimbah darah di pinggiran rel kereta api.

Baca Juga: Pria di Tambora Bertahan Hidup Setelah Tertabrak Kereta Api

Nenek tersebut tewas diduga usai mengantarkan cucunya ke Sekolah Dasar Negeri (SDN) Bukit Duri 01 yang letaknya tak jauh dari rel kereta api.

Kapolsek Tebet Kompol Chitya Intania mengatakan, Sejumlah anggota Polsek Tebet dikerahkan untuk mengidentifikasi dan mencari tahu penyebab utama insiden kecelakaan.

"Benar (seseorang tertabrak kereta), anggota masih di lokasi untuk mendalami peristiwa ini," ujarnya.

Editor


Komentar
Banner
Banner