Pemilu 2024

Muzani Soal Budiman Bertemu Prabowo dan Mau Gabung Gerindra

PDI Perjuangan akan memanggil Budiman Sudjatmiko usai bertemu dengan Ketua Umum Gerindra, Prabowo Subianto.

Featured-Image
Prabowo dan Budiman Sudjatmiko. apahabar.com/Aditama)

bakabar.com, JAKARTA - PDI Perjuangan akan memanggil Budiman Sudjatmiko usai manuvernya menemui Ketua Umum Gerindra, Prabowo Subianto. Apa kata Gerindra? 

Sekretaris Jenderal Gerindra, Ahmad Muzani enggan berkomentar banyak. Ia menghormati keputusan partai berlambang Banteng tersebut.

"Kalau kemudian langkah politik itu (pertemuan Budiman dan Prabowo) terus DPP PDIP mengundang Mas Budiman, tentu saja saya menghormati, itu ranah internal PDIP," ujar Muzani di DPP Partai Demokrat, Kamis (20/7).

Baca Juga: Bertukar Guyonan, Gerindra Goda Demokrat Masuk KKIR

Tak ayal dirinya kembali mengingatkan bahwa kedatangan Budiman tidak mewakili partai. Itu berdasar keinginan pribadi.

"Ya Mas Budiman ketemu Pak Prabowo kan dalam kapasitas sebagai pribadi, beliau kan ngomong pribadi saya," tuturnya.

Baca Juga: PDIP Panggil Budiman Sudjatmiko Klarifikasi Jumpai Prabowo

Apakah Budiman akan bergabung dengan Gerindra? Pada pertemuan tersebut, Muzani memastikan tidak ada pembahasan soal Budiman yang akan bergabung dengan Gerindra.

"Pak Budiman tidak bergabung ke Gerindra. Beliau tidak ngomong sama sekali, nggak diomongin, nggak dibahas, itu murni bicara tentang perlunya Indonesia memiliki pemikiran-pemikiran dari seorang pemimpin yang memiliki cakrawala dan mendukung masa depan yang baik," bebernya.

"Prabowo sebagai capres sebagai pemimpin ketemu dengan siapa saja, beliau tidak punya alergi, saya berkali-kali katakan, Prabowo tidak punya alergi, tidak punya halangan-halangan untuk bertemu dengan siapapun," pungkasnya.

Editor


Komentar
Banner
Banner