Pemkab HSS

Momentum Pemenuhan Hak Anak, Pemkab HSS Peringati Harganas dan HAN 2021

apahabar.com, KANDANGAN – Mengusung tema “stunting”, Pemerintah Kabupaten Hulu Sungai Selatan (Pemkab HSS) menggelar peringatan hari…

Featured-Image
Ketua TP PKK HSS Isnaniah Achmad Fikry menyerahkan tas siaga bencana dalam Peringatan Harganas dan HAN 2021. Foto-Istimewa

bakabar.com, KANDANGAN – Mengusung tema “stunting”, Pemerintah Kabupaten Hulu Sungai Selatan (Pemkab HSS) menggelar peringatan hari keluarga nasional (Harganas) Ke-28 dan perayaan hari anak nasional (HAN) tahun 2021 di Gedung Pramuka Jalan Mawar Kandangan, Kamis (22/7) kemarin.

Kegiatan ini dilaksanakan sebagai komitmen pemerintah daerah yang konsisten dalam membangun SDM berdaya saing melalui keluarga berkualitas serta menjadi momentum menggugah kepedulian dan partisipasi akan pemenuhan hak anak.

Bupati HSS Achmad Fikry mengatakan masalah stunting yang menjadi tema peringatan Harganas dan HAN 2021 menjadi perhatian utama pemerintah.

“Permasalahan stunting dan pemenuhan gizi anak sangat penting, terlebih dalam menyiapkan generasi emas,” kata Achmad Fikry.

Pemkab HSS berupaya terus mengawal sejak dini permasalahan tersebut supaya anak-anak terhindar dari kasus stunting.

“Mudah-mudahan kebahagiaan keluarga dan kesuksesan anak-anak kita bisa kita raih pada masa yang akan datang,” ucapnya.

Bupati Achmad Fikry menambahkan, semua diharapkan tetap menerapkan protokol kesehatan (prokes). Pasalnya, kasus Covid-19 kembali mengalami peningkatan.

“Tidak ada kelonggaran dan kelengahan dalam penerapan prokes, terlebih saat ini muncul Covid-19 varian baru yang penularannya lebih cepat,” tegas Bupati HSS.

Sementara itu, Plt Dinas Pengendalian Penduduk, Keluarga Berencana, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPKBPPPA) Kabupaten HSS Hanti Wahyuningsih menyampaikan Perayaan HAN menjadi momentum penting dalam pemenuhan hak anak.

“Keluarga tidak hanya berperan penting dalam mencegah stunting demi mewujudkan SDM berkualitas, tetapi menjadi kunci utama menekan wabah Covid-19 dan kunci kesuksesan dalam memasuki era normal baru,” tuturnya.

Rangkaian peringatan Harganas dan HAN tahun 2021 di antaranya pelayanan KB gratis sejuta akseptor pada 24 Juni 2021 yang lalu, dan komitmen bersama pendewasaan usia perkawinan tingkat kecamatan dan desa.

“Puncaknya hari ini dilaksanakan penandatanganan komitmen tersebut antara Camat Kandangan, Ketua TP PKK Kabupaten HSS dan Dinas PPKBPPPA,” jelasnya.



Komentar
Banner
Banner