bakabar.com, KUALA KAPUAS - Tim sepak bola MIN 1 Kapuas, Kalteng berhasil meraih juara pertama Suppel Open Tournament Usia Dini 2023.
Atas keberhasilan tersebut tim MIN 1 Kapuas berhak memboyong piala bergilir Kepala Dinas Pendidikan Kapuas.
Sedangkan untuk juara dua diraih oleh tim MI PKP Kapuas, juara tiga diraih oleh tim sepak bola SDN 4 Selat Hilir, dan juara empat diraih tim MIS Antang.
Tim terbaik diraih oleh tim SDN 3 Selat Hulu. Sedangkan untuk gelar pemain terbaik diraih oleh Nabil dari MIN 1 Kapuas.
Kemudian, kiper terbaik diraih oleh Kenzi dari tim SDN 4 Selat Hilir. Sedangkan Raihan Rafli Ramadhan dari SDN 4 Selat Hilir sebagai pencetak gol terbanyak (top score).
Suppel Open Tournament Usia Dini 2023 dibuka pada Sabtu (5/6) oleh Staf Ahli Bupati Kapuas Yunabut dan ditutup pada Minggu (6/6) sore oleh Plt Sekretaris Dinas Pendidikan Kapuas M Ali Hanafiah di Arena HB 88 Mini Soccer Kuala Kapuas.
"Event seperti ini agar terus digiatkan dan dilaksanakan sesering mungkin untuk meningkatkan prestasi peserta didik. Dan juga untuk menumbuhkan kecintaan terhadap olahraga sejak dini," kata M Ali Hanafiah.
Sementara itu, Manager PC Suppel Kapuas yang juga selaku ketua panitia pelaksana, Kadeni, berharap tournament ini setiap tahun terlaksana secara konsisten.
"Semakin banyak pesertanya, semakin baik juga kualitasnya dan semakin banyak juga uang pembinaannya," kata Kadeni.