Polemik TikTok Shop

Menkominfo Sebut TikTok Shop Bukan Ditutup tapi Dipisah

Menteri Komunikasi dan Informasi (Menkominfo) Budi Arie Setiadi menegaskan, bahwa tidak ada penutupan terhadap platform TikTok Shop saat ini.

Featured-Image
Menkominfo Budi Arie ditemui di Hotel Alila Solo, Selasa, (26/9). Foto: Humas Pemkot Solo

bakabar.com, SOLO - Menteri Komunikasi dan Informasi (Menkominfo) Budi Arie Setiadi menegaskan bahwa tidak ada penutupan terhadap platform TikTok Shop saat ini.

Menurutnya, pemerintah hanya membuat aturan yang memisahkan antara sosial media dengan e-commerce.

"Bukan ditutup, kita memisahkan antara platform sosial media dan e-commerce,"
ungkap Budi Arie saat ditemui di Alila Solo, Selasa (26/9).

Baca Juga: Respons TikTok Soal Larangan Social Commerce yang Fasilitasi Perniagaan

Oleh karena itu, menurut Budi tidak boleh ada platform sosial media juga ikut dengan e-commerce.

"Supaya ekosistemnya sehat. Jadi jangan bilang penutupan," tandasnya.

Diketahui persoalan Tikatok Shop ini berdampak pada penjualan serta produksi di lingkup usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM) hingga pasar konvensional anjlok.

Presiden Joko Widodo (Jokowi) menilai seharusnya TikTok berperan hanya sebagai media sosial, bukan ekonomi media.

Editor


Komentar
Banner
Banner