bakabar.com, PALANGKA RAYA – DPRD Kota Palangka Raya berharap pemerintah kota segera tancap gas untuk melaksanakan program-program yang telah disusun melalui organisasi perangkat daerah (OPD) masing-masing karena APBD tahun 2025 sudah rampung.
Ketua DPRD Kota Palangka Raya Subandi mengatakan, program prioritas yang telah dirancang, harus mendukung program strategis nasional, provinsi, maupun program prioritas Pemerintah Kota Palangka Raya sendiri.
Meski begitu, dia tetap optimistis bahwa dengan adanya sinergi yang baik antar seluruh pihak, maka capaian Pemerintah Kota Palangka Raya di 2025 akan semakin meningkat.
"Kami di DPRD akan terus mengawal pelaksanaan program agar berjalan sesuai dengan rencana dan memberikan manfaat yang sebesar-besarnya bagi masyarakat Palangka Raya," ujarnya di Palangka Raya, Kamis (2/1/2025).
Dengan berakhirnya tahun 2024, politisi dari partai Golkar ini mengharapkan semua pihak dapat bekerja sama untuk memastikan setiap program yang telah direncanakan dapat terlaksana dengan baik.
Hal tersebut dilakukan, agar Pemerintah Kota Palangka Raya dapat memberikan dampak nyata bagi kesejahteraan masyarakat di daerah ini.
"Dengan adanya tujuan dan komitmen yang sama, yakni untuk menyejahterakan masyarakat, tentu hal ini akan mudah terwujud sehingga masyarakat bisa merasakan kehadiran pemerintah," ujar Subandi, yang dilansir dari Antara.
Memasuki tahun 2025, dia pun meminta Pemerintah Kota Palangka Raya agar dapat mengevaluasi setiap kekurangan kinerja selama tahun 2024.
"Kami mengapresiasi pencapaian positif yang telah diraih pemerintah kota selama 2024. Namun kami juga menyoroti beberapa hal yang masih perlu diperbaiki," katanya.
Menurut Subandi, sinergi antara program strategis nasional, provinsi, dan Pemerintah Kota Palangka Raya harus terus diperkuat agar dapat berjalan dengan baik. Pemko Palangka Raya juga harus meningkatkan koordinasi dengan anggota legislatif sehingga menjadi poin penting dalam penyusunan dan pelaksanaan program.(*)