Pemilu 2024

Masa Pemilu 2024, Percetakan di Bekasi Dulang Rezeki Ratusan Juta

Pemilu 2024 membawa berkah bagi pengusaha percetakan. Mereka, mulai dibanjiri pesanan alat peraga kampanye (APK) dari partai politik.

Featured-Image
Percetakan di Jalan Insinyur H. Juanda, Kota Bekasi. Foto: apahabar.com/Mae Manah.

bakabar.com, BEKASI - Masa kampanye pemilihan umum (Pemilu) 2024 membawa berkah bagi pengusaha percetakan. Mereka, mulai dibanjiri pesanan alat peraga kampanye (APK) dari partai politik.

Seperti yang dialami oleh Edo Ramadhan selaku pimpinan desain di salah satu percetakan yang ada di Jalan Insinyur H. Juanda, Bekasi Utara, Kota Bekasi.

“Untuk percetakan di sini tepatnya di Purwo digital yang saya kerjakan ya Alhamdulillah ada peningkatan,” kata Edo saat ditemui di lokasi, Jumat (12/1).

Baca Juga: Polri Dempet KPU Kawal Pelipatan Surat Suara Pemilu 2024

Menurutnya, peningkatan orderan di percetakannya telah terjadi sejak empat bulan lalu, tepatnya bulan Oktober 2023.

“Terus Januari sekarang itu lumayan. Cuma gak tahu nih nanti Februari tanggal 14 kan udah mulai Pemilu ya. Belum tahu si ada lagi (pesanan) apa nggak,” ucapnya.

Jika dibandingkan hari-hari biasa, peningkatan orderan bisa mencapai 20-30 persen. Angka tersebut bisa menghasilkan omzet hingga lebih dari Rp100 juta dalam sebulan.

“Ada (kenaikan) 20 - 30 persen, cuma gak nyampe 100 persen,” ujarnya.

Baca Juga: Tak Dilibatkan Lipat Surat Suara, Warga Geruduk Gudang Logistik KPU Cianjur

Meski begitu, Edo menyebut peningkatan orderan masa Pemilu tahun ini terbilang tidak terlalu signifikan jika dibandingkan Pemilu 2019. Dirinya pun tidak mengetahui secara pasti kenapa hal tersebut bisa terjadi.

“Kalau misalkan dihitung dari 2019 lebih banyakan 2019 si. Maksudnya gak naik signifikan di tahun sini,” ujar Edo.

Sementara, alat peraga kampanye yang paling sering dipesan di antaranya, banner, kaos, kalender, dan gelas. Kuantitas sekali pemesanan biasanya mencapai ribuan pcs.

“Kebanyakan kalau banner-banner yang ukuran kecil gini bisa 1000-2000 sekali bikin,” ujarnya.

Editor


Komentar
Banner
Banner