bakabar.com, JAKARTA –Wakil Presiden Ma’ruf Amin menjagokan enam tim di turnamen Piala Dunia Qatar 2022 yang sebentar lagi akan bergulir.
Ma’ruf juga mengaku sulit memprediksi negara mana yang akan keluar sebagai juara di gelaran Piala Dunia 2022 di Qatar nanti.
“Untuk memprediksi agak susah ya, paling tidak itu ada 6 besar saya kira yang perlu (dilihat), kita lihat nanti bagimana di Qatar itu,” ujar Ma’ruf Amin dikutip dari Antara, Sabtu (19/11).
Lebih lanjut Wapres mengatakan 6 tim yang ia maksud yaitu Brasil, Argentina, Jerman, Prancis, Inggris, dan Spanyol.
Baca Juga: Qatar Larang Minuman Beralkohol di Stadion Piala Dunia 2022
“Paling tidak enam negara itu menurut saya berpotensi untuk menjadi juara, tapi untuk itu siapa di antara mereka (yang juara), ini kondisinya belum tahu, lihat di lapangan nanti,” tambahnya.
Di satu sisi, Ma’ruf menyebut kalau Timnas Inggris memiliki peluang yang besar untuk menjadi juara. Ia menilai karena timnas Three Lions itu sedang dalam performa yang bagus.
Wapres Ma’ruf Amin mengaku bahwa ia merupakan penggemar dari olahraga sepak bola itu.
Di sisi lain, Wapres juga menilai kalau kondisi sepak bola di tanah air sedang dalam tren yang mulai membaik.
Baca Juga: Jelang Laga Timnas U-20, Garuda Muda Kedatangan Dua Pemain Tambahan
Ia berharap dengan adanya pagelaran Piala Dunia di Qatar nanti dapat menginspirasi Indonesia yang akan menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 2023 mendatang.
“Kita harapkan ini akan memicu supaya kita jangan hanya menjadi tuan rumah yang baik, tapi juga menjadi tuan rumah yang punya prestasi yang baik,” ujarnya.
Indonesia akan menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 yang akan di selenggarkan pada 2023 mendatang.
Piala Dunia Qatar akan dibuka pada 20 November dengan pertandingan pembukaan di Grup A antara tuan rumah Qatar lawan Ekuador.
Sebelum dimulainya pertandingan pembuka, turnamen bergengsi antara Negara itu akan dibuka dengan upacara pembukaan yang akan dilangsungkan di Stadion Al Bayt.
Baca Juga: 5 Pemain yang Dicoret Membela Timnya di Piala Dunia 2022
Untuk diketahui, salah satu musisi boyband BTS asal Korea Selatan, Jungkook akan tampil dalam upacara pembukaan tersebut.
Tidak hanya itu, bintang pop dunia asal Kolombia, Shakira juga dikabarkan akan mengisi suara di dalam acara tersebut.
Terdapat 32 tim yang akan berlaga di ajang Piala Dunia 2022 di Qatar nanti. Dari 32 tim tersebut akan dibagi ke dalam delapan grup.