bakabar.com, BATULICIN – Komplek Perumahan Wellbeing di Desa Sungai Lembu, Kecamatan Kusan Hilir manfaatkan kolam untuk budidaya ikan dengan sistem keramba jaring apung.
Budidaya ikan dengan sistem keramba jaring apung merupakan terobosan baru mereka untuk dijadikan sumber usaha.
“Kolam dimaksud sangat berpotensi dalam pengembangan ikan dengan skala lebih besar sehingga bisa menjadi sumber usaha,” ungkap pembina kegiatan, M Ridwan.
Dengan ukuran kolam 25 meter x 45 meter, bibit ikan yang akan mereka kembangkan ialah nila, betok atau papuyu dan lele. Dengan jumlah 1.000 ekor per keramba.
Perwakilan Dinas Perikanan Tanah Bumbu, Abdul Gafur, saat meninjau lokasi tersebut sangat optimis pengembangan budidaya ikan tersebut akan berhasil.
“Kita yakin usahanya berhasil. Dan kita siap mengawal dalam pengembangan kegiatan itu selanjutnya,” tuturnya.
Sementara itu, Pembina Perumahan Weelbeing, H Rahmat, juga sangat yakin tingkat keberhasilan usaha pengembangan budidaya ikan dengan sistem keramba jaring apung.
“Kita juga bisa kembangkan nantinya akan menjadi destinasi wisata pemancingan di tempat tersebut,” tuturnya.
Menurut H Rahmat, lokasi dari perumahan wellbeing sangat mendukung akan semua itu, dengan hamparan tanaman padi yang tertata rapi akan menambah nilai bagi suasananya.
Reporter: Syahriadi
Editor: Syarif