bakabar.com, KOTABARU - Peringatan haul Maulana Syekh Muhammad Arsyad Al Banjari atau Datu Kelampayan ke-217 yang digelar di kediaman KH. Mufron atau Guru Pantai dibanjiri jemaah pada Sabtu (29/4) malam.
Pantauan bakabar.com, jemaah yang hadir tidak hanya dari warga Desa Pantai Kecamatan Kelumpang Selatan, melainkan dari pusat Kotabaru serta dari luar kabupaten.
Para tokoh ulama serta para tamu undangan terlihat khusyuk mengikuti rangkaian demi rangkaian peringatan haul Datu Kelampayan yang diawali dengan pembacaan maulid Al Habsyi.
Sebagai penceramah agama para peringatan haul kali ini ialah KH. Muhammad Syarif Busthomi atau Guru Oton.
"Alhamdulillah, haul Datu Kelampayan malam ini cukup banyak jemaahnya. Mereka datang dari berbagai wilayah datang ke sini," ujar H Farhan, salah satu jemaah dari pusat Bumi Sa Ijaan.
Sementara Guru Oton yang baru pertama kalinya mengisi ceramah di Desa Pantai mengaku takjub menyaksikan begitu kompak dan antusias masyarakat memperingati haul Datu Kalampayan.
Selain itu, Guru Oton juga menyampaikan banyak pesan kepada seluruh jemaah dalam ceramahnya, di antaranya perihal keutamaan kecintaan terhadap wali Allah dan ulama.
"Nah, selain melaksanakan peringatan haul, bukti cinta kita kepada wali Allah Datu Kelampayan itu, seringnya kita berziarah ke makam beliau," ujar Guru Oton.